PT PERTAMINA BERSAMA RUMAH ZAKAT MENGGELAR WORKSHOP PENGUATAN KAPABILITAS LITERASI MARKETING DIGITAL DAN KEMASAN PRODUK

oleh | Oct 5, 2022 | Berita


MADIUN
– Perkembangan
teknologi serta digitalisasi yang kian masif membuat PT Pertamina melalui
program CSR-nya menggandeng Rumah Zakat menggelar workshop penguatan kapabilitas
literasi marketing digital dan kemasan produk (Labeling) bagi para guru dan
pendamping panti, Kamis (29/9).

Adanya pelatihan ini diharapkan mampu
membantu mengembangkan usaha-usaha yang dimiliki oleh panti, khususnya produk
Batik Ecoprint. Pertamina juga berharap dalam waktu ke depan, bisnis UMKM yang
menjadi binaan mereka bisa semakin berkembang dan siap bersaing dengan usaha
yang serupa.

Adapun agenda pelatihan yang dilaksanakan
dalam kesempatan kali ini diikuti oleh 10 orang yang mereka notabene merupakan
guru sekaligus pendamping anak-anak tunagrahita yang tinggal di panti.

Acara pelatihan berlangsung di aula terbuka
yang berada persis di belakang panti dan dilaksanakan sebanyak dua kali
pertemuan, yaitu pada bulan September dan Oktober. Pertemuan pertama fokus
membahas tentang pemasaran, khususnya pemasaran di era digital (marketing
digital). Sedangkan pertemuan yang direncanakan bulan depan (Oktober) akan
membahas tentang teknik labeling.

Pada pelatihan pertama ini, selain banyak
membahas teori dan tips tentang strategi pemasaran digital. Para peserta juga
langsung diajak praktek untuk mengaplikasikan teori yang sudah didapat. Salah
satu yang dipraktekkan oleh peserta adalah bagaimana cara memasarkan produk
melalui aplikasi Whatsapp, khususnya Whatsapp Bussines.

Ketua panti asuhan Tunagrahita Asih, Siti
Riyadhol Badi’ah mengucapkan banyak terima Kasih kepada pihak Pertamina dan
juga Rumah Zakat atas apa yang telah diberikan kepada panti, baik berupa ilmu
maupun materi. Beliau berharap dengan adanya pelatihan ini semoga bisa
bermanfaat dan bisa membantu perkembangan serta kemajuan usaha yang telah
dimiliki oleh panti.

Newsroom

Sahruldin/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0