[:ID]PERJALANAN RUMAH BACA MENJADI PERPUSTAKAAN DESA BERDAYA SOMOGEDE[:en]THE JOURNEY OF LOCAL TO VILLAGE LIBRARY IN SOMOGEDE VILLAGE[:]

oleh | Jan 25, 2018 | News

[:ID]WONOSOBO. Di tahun 2015, Fasilitator Desa Berdaya Rumah Zakat bersama para pemuda Desa meresmikan sebuah Rumah Baca yang diberi nama Rumah Baca Al Azzam. Saat itu, pendirian Rumah Baca ini menjadi energi kebaikan tersendiri bagi desa kami yang saat itu belum memiliki perpustakaan desa.

Berbekal semangat, Alhamdulillah banyak respon positif dari masyarakat desa dan masyarakat luar desa dengan pendirian Rumah Baca Al Azzam. Bahkan warga juga banyak yang membantu penyediaan rak buku serta buku bacaan, dan sejumlah uang untuk pengembangan rumah baca.

Seiring berjalannya waktu, pasang surut pengelolaan Rumah Baca pun terjadi, hingga Rumah Baca harus berpindah tempat untuk memudahkan pengelolaan. Namun, belum juga memberikan arah perbaikan.

Di awal tahun 2018 ini, beberapa sarana dan buku-buku di Rumah Baca Al Azzam ditambah dengan stimulus program dari Rumah Zakat.

Selain itu Rumah Baca Al Azzam juga berkoordinasi dengan pihak Perpustakaan Daerah Wonosobo. Rumah Baca Al Azzam disarankan untuk bertransformasi dari Rumah Baca menjadi Perpustakaan Desa. Maka munculah nama Perpustakaan Desa Berdaya Somogede “Inspirasi Indonesia”.

Anak-anak pun makin semangat berkunjung ke perpustkaan desa. “Senang, karena dapat membaca berbagai macam buku”, ungkap Deni, salah seorang pengunjung.

“Semoga perpustkaan ini akan menjadi gudang inspirasi bagi anak-anak, remaja, dan masyarakat secara umum untuk menjadikan Indonesia lebih baik dimasa mendatang,” tutup Fasilitator.

Newsroom/Kuna
Wonosobo[:en] 

WONOSOBO. In 2015, the Empowered Village Facilitator with the youths village inaugurated a Local Library which was named Local Library Al Azzam. At that time, the establishment of Local Library is a good energy for our village which at that time did not have a village library.

Alhamdulillah many positive responses from villagers and communities outside the village with the establishment of Local Library Al Azzam. Even many residents also help provide bookshelves as well as reading books, and some money for the development of reading houses.

As time goes by, the ups and downs of the management of Rumah Baca also occur, until Rumah Baca must move to facilitate the management. However, it has not yet provided a direction for improvement.

In early 2018, several facilities and books at Rumah Baca Al Azzam were added to the stimulus program from Rumah Zakat.

Besides Rumah Baca Al Azzam also coordinate with the Wonosobo Regional Library. Rumah Baca Al Azzam is advised to transform from Rumah Baca to Village Library. So came the name of the village library Berdaya Somogede “Inspirasi Indonesia”.

Children are also increasingly eager to visit the village library. “Glad, because it can read various books”, said Deni, one of the visitors.

“Hopefully this library will be a storehouse of inspiration for children, youth, and society, in general, to make Indonesia better in the future,” concluded the Facilitator.

Newsroom / Kuna
Wonosobo[:]