PERDALAM KEMAMPUAN KERELAWANAN, RUMAH ZAKAT MENGADAKAN KEGIATAN KAMPUS RELAWAN

oleh | Feb 28, 2024 | Berita

BANDUNG – Relawan Rumah Zakat Bandung kembali mengadakan kegiatan Kampus Relawan sebagai salah satu langkah bagi para relawan untuk mengupgrade diri dengan ilmu-ilmu yang berkaitan erat dengan aktivitas kerelawanannya. Kampus Relawan kali ini diselenggarakan pada Minggu (25/02).

Adapun materi yang disampaikan pada Kampus Relawan hari ini ialah mengenai “Pertolongan Pertama” dengan menghadirkan pemateri berpengalaman yaitu Dedih Sutaryadi atau yang akrab disapa Bah Awis.

Ilmu mengenai Pertolongan Pertama ini sangat penting dimiliki oleh setiap orang, tidak hanya relawan saja, karena setiap orang nantinya dapat menolong orang lain yang membutuhkan pertolongan medis dasar dengan tepat dan mengurangi risiko cedera yang lebih parah pada korban, bahkan menyelamatkan jiwa.

Selain menyampaikan materi Pertolongan Pertama secara lisan, Bah Awis juga mengajak peserta untuk melakukan demo terkait pertolongan pertama pada korban yang ditemukan tergeletak di jalan. Sehingga para peserta dapat memahami materi ini dengan lebih baik.

Newsroom

Nendar Ahmad/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0