CIMAHI. SD Juara Cimahi menggelar pelatihan entrepreneurship bagi siswa kelas V, Kamis (24/11). Materi pelatihan ini tentang percetakan dan cara menyablon di atas syal. Anak-anak sangat antusias selama kegiatan ini berlangsung. Ada 2 motif gambar yang disablon oleh anak-anak yaitu logo Sekolah Juara dan Rumah Zakat.
Dalam pelatihan ini diajarakan juga cara membuat cetakan gambar, lalu meletakan gambar diatas syal, kemudian ditutup dengan screen. “Pelatihan ini sangat menarik, kami jadi bisa tahu cara teknik menyablon di atas syal yang benar, semoga akan ada lagi materi lainnya yang diberikan,” tutur salah satu siswa.
“Kegiatan yang digulirkan SD Juara Cimahi ini merupakan pembekalan bagi siswa-siswanya agar mempunyai mental wirausaha dan kemandirian,” ungkap pemateri pelatihan ini. ***
Newsroom/Silfiannisa Nurhanifah
Cimahi