Penawar Racun Itu Adalah Zakat

oleh | Dec 14, 2023 | Inspirasi

Sahabat, ternyata harta yang dimiliki bisa menjadi racun bagi pemiliknya. Mengapa hal itu bisa terjadi? Jadi, apabila harta yang dimiliki ditumpuk terus-menerus tanpa dikeluarkan sebagiannya untuk mereka yang membutuhkan, maka harta tersebut akan berubah menjadi racun.

Ya, harta yang tidak bersih itu akan menjadi racun yang mematikan bagi pemiliknya. Ibarat digigit ular berbisa, apabila bisa ular itu tidak segera dikeluarkan, maka racun akan menyebar ke seluruh tubuh. Jika didiamkan lebih lama lagi, maka jelas akan mengancam nyawa pemiliknya.

Begitu pula dengan harta yang dimiliki. Jika harta dibiarkan menumpuk dan banyak serta tidak dikeluarkan sebagian haknya untuk orang lain, maka harta itu akan membuat pemiliknya nestapa.

Baca Juga: Bolehkah Zakat Menggunakan Kartu Kredit?

Kita bisa mengambil contoh kisah Qorun yang sangat kaya. Ia hidup bergelimang harta. Namun, Qorun sangat kikir dan tidak mau mengeluarkan sebagian hartanya untuk mereka yang membutuhkan. Qorun tidak taat kepada Allah Swt. Lalu, apa yang terjadi kemudian? Qorun diazab oleh Allah Swt. Ia dan seluruh hartanya ditenggelamkan oleh-Nya ke dalam bumi.

Begitulah jika kita tamak dan kikir. Banyak jenis azab yang akan ditimpakan Allah Swt. kepada mereka yang gila harta. Jika azab tidak ditunaikan di dunia, bisa jadi azab itu akan ditimpakan di akhirat kelak. Oleh karena itu, sebagai muslim yang bertakwa kita harus memahami betul bahwa sejatinya harta yang kita miliki bukanlah semua milik kita. Ada sebagian milik
orang lain. Begitulah yang diajarkan dalam Al-Qur’an.

Penawar Racun Itu Adalah Zakat

Sahabat, agar harta yang kita miliki tidak membinasakan kita, maka berzakatlah. Zakat merupakan penawar racun yang sangat efektif agar harta yang kita miliki tidak membawa keburukan kepada kita.

Zakat bisa membersihkan harta yang kita miliki dan membuat kita memiliki jiwa sosial yang baik. Selain itu, dengan berzakat pun kita akan mengikis sifat kikir dan sombong. Dan tentu saja, jika kita berzakat, maka kita telah taat kepada perintah Allah Swt.

Baca Juga: Cara Menghitung Zakat Akhir Tahun

“Ambillah zakat dari harta mereka, guna membersihkan dan menyucikan mereka, dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doamu itu (menumbuhkan) ketenteraman jiwa bagi mereka.
Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui.” (Q.S. At-Taubah: 103).

Sahabat, sudahkah menunaikan zakat di tahun ini? Jika belum, yuk segera tunaikan agar harta yang kita miliki menjadi bersih. Sahabat bisa menunaikan zakat di Rumah Zakat melalui tautan ini. Tak hanya itu, Sahabat pun bisa menghitung terlebih dulu zakatnya melalui Kalkulator Zakat dari Rumah Zakat.

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0