[:ID]PEMILIHAN KETUA DAN WAKIL KETUA OPPERA SMK PETERNAK JUARA SUBANG[:]

oleh | Nov 27, 2019 | News

[:ID]SUBANG, Senin (25/11) – Negara Indonesia adalah negara demokratis dan Untuk menumbuhkan kesadaran demokrasi yang memadai dari rakyat termasuk generasi muda diperlukan adanya pendidikan demokrasi melalui mata pelajaran Pendidikan Pancasila Kewarganegaraan (PPKn) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS).

Dalam rangka memberikan pendidikan demokrasi melalui pengalaman praktis, maka untuk pemilihan ketua dan Wakil Ketua OPPERA (Organisasi Pelajar Peternakan Juara) periode 2019/2020 dilakukan dengan sistem pemungutan suara oleh siswa dan Guru SMK Peternakan Juara Subang dengan menggunakan tata cara seperti yang digunakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OPPERA dilaksanakan pada Tanggal 25 November 2019. Tahapan-tahapan pemilihan Ketua OPPERA dimulai dari pemilihan calon ketua dan Wakil ketua OPPERA yang dipilih dari siswa kelas 10 dan 11, yang mempunyai kecakapan dan jiwa kepemimpinan. Bertempat di lapangan upacara sekolah, para calon ketua dan Wakil Ketua OPPERA menyampaikan visi dan misi untuk menjelaskan program kerja yang akan dilaksanakan pada masa jabatan 2019/2020 di depan seluruh siswa kelas 10, 11, dan 12.

Setiap siswa diberikan kesempatan untuk melaksanakan pemilihan calon ketua dan wakil Ketua OPPERA. Diharapkan semua siswa menggunakan hak pilihnya dengan baik, sehingga tidak ada kecurangan. Tidak hanya siswa yang melaksanakan pemilihan melainkan guru juga ikut serta memilih. Ada 5 kandidat yang maju untuk menjadi Ketua dan wakil Ketua OPPERA yaitu;

  1. Sopyandi-Rofiqi Muhammad Rofiqi
  2. Ahmad Muslih – Muhammad Ramyza fauzi
  3. Asep Pajma – Padhlan Fathurozak
  4. Taufiq Hidayat- Walid Khoerullah
  5. Muhammad Ghifar surya – Muhammad Nabil Nasyirudin

Setelah pemilihan suara dilaksanakan dilanjut untuk penghitungan suara dan berdasarkan hasil penghitungan pasangan no. 3 berhasil mengumpulkan suara lebih banyak dibanding dengan pasangan yang lainnya.

Kegiatan pemilihan Ketua dan wakil ketua OPPERA diharapkan bisa membekali siswa berupa karakter dan kecakapan untuk menjadi warga negara yang baik. Siswa menjadi tahu bagaimana prosedur pemilihan umum yang benar.

Pemilihan ketua dan wakil ketua OPPERA dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sportif dan bertanggung jawab serta tidak menimbulkan konflik setelah pelaksanaan pemilihan ketua OPPERA.

Newsroom

Tita Sugihartati / Hanaa Afifah[:]