BREBES. Acara pembinaan dan penyaluran beasiswa digelar Minggu (28/10) di di desa Kubangsari, Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes.
Materi yang disampaikan tentang perlunya berinovasi, seperti mengajarkan anak tentang ayat Al Qur’an dengan menggunakan media ajar yang efektif sehingga kegiatan ruanganpun juga menarik. Keseimbangan dengan digelarnya acara ini diharapkan anak menjadi lebih nyaman dan anak-anak dapat menyerap hal-hal positif yang diberikan.
Proses yang sederhana, persiapan yang tidak begitu rumit dan dapat dieksekusi, hasil yang diperoleh anak-anak menjadi lebih ceria dan kegiatan tidak kaku. Pada akhirnya Anak Juara yang dihasilkan adalah anak-anak yang paham dengan materi pembinaan dan juga memiliki skill lapangan yang mereka perlukan nantinya.***