CIANJUR. Memasuki pekan pertama di bulan Maret 2015 proses pembangunan Water Well Mu’amalat yang bekerjasama dengan RZ sudah menyelesaikan pemasangan keramik untuk toilet dan tempat wudhu. Rencana pengerjaan untuk pekan berikutnya adalah pengecatan dinding dan pemasangan gypsum untuk bagian atapnya. Rencananya pembangunan water well ini rampung dalam waktu satu minggu ke depan.
Pembangunan water well ini sangat didukung oleh masyarakat sekitar. Hal ini dapat dilihat dari aktifnya kontribusi warga dalam proses pembangunan water well ini. Selain mendapatkan bantuan fasilitas air bersih, warga juga merasa terberdayakan dengan adanya program ini.
“Alhamdulillah, terima kasih RZ dan Bank Muamalat atas bantuannya, insya Allah sangat bermanfaat untuk masyarakat, mengingat selama ini masyarakat mengeluhkan mengenai fasilitas air bersih untuk warga, semoga berkah dan semoga Allah membalas kebaikan donatur dengan balasan yang jauh lebih baik, insya Allah akan kami jaga dengan baik”, ucap Pak Taufan selaku aparat desa di Desa Cipanas Kabupaten Cianjur.***
Newsroom/Nur Shyfa Indriaty
Cianjur
CIANJUR. Entering the first week on March, the construction of Water Well in Cipanas Village, Cianjur, which is established by Muamalat Bank and RZ, is going to the last stage of construction process. Recently, builder team has successfully installed the floor in toilet and washroom.
The construction of Muamalat Water Well in is fully supported by Muamalat Bank, RZ, and local people. “Water Well is expected to fulfill people’s clean water needs. Thus, they can implement clean and healthy lifestyle.” Effendi, RZ’s CEO, said.
“Alhamdulillah, we’d like to say thank to RZ and Muamalat Bank for the assistance. I believe that it will give many benefits to local people. May Allah gives greater reward,” Taufan, an officer of Cipanas Village, said. ***
Newsroom/Nur Shyfa Indriaty
Cianjur