PARENTING SKILL UNTUK ANAK JUARA BATAM

oleh | Nov 2, 2011 | News

BATAM. Rumah Zakat cabang Batam menggelar ‘Parenting Skill Pangkas Rambut’ pada Sabtu (29/10) di wilayah Integrated Community Development Sungai Beduk. Pelatihan perdana ini dipromotori oleh Rusmin dan Susilowati (Koordinator wilayah) dan dihadiri 5 Anak Juara Jenjang SMP dan SMA. Selain itu Muhammad Norman (ZisCo) dan Ahmad Bakhtiar (SiCo) pun hadir.
 
Pelatihan dibimbing langsung oleh Akmal seorang pangkas rambut yang handal. “Dari pelatihan ini diharapkan bermanfaat untuk bekal bagi Anak Juara dalam mengarungi kehidupan, dan dapat menambah pendapatan mereka di waktu senggang,” tutur Akmal disela-sela pelatihan ini. Akmal instruktur pelatihan sangat bersemangat membagikan keterampilan dan ilmunya pada para peserta.

Dalam training pangkas rambut ini disampaikan juga dasar-dasar cara memangkas dan penggunaan mesin pemotong rambut yang baik dan benar. Kegiatan ini dilaksanakan di tempat Jasa Pangkas Rambut Andalas yang berlokasi di Kav Bukit Ayu Lestari RT/2 RW/5 Kelurahan Mangsang, Kecamatan Sungai Beduk. ***

Newsroom/Shofar Fitrotul Al Amin
Batam

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0