DEPOK – Oke Oce Peduli mengadakan kegiatan edukasi wirausaha
dimana edukasi kali ini merupakan edukasi wirausaha kedelapan yang
diselenggarakan oleh Relawan Rumah Zakat di Desa Berdaya Bojong Pondok Terong, (02/04).
Kegiatan edukasi kewirausahaan kali ini diisi dengan
kegiatan pemberian pembekalan dan materi tentang penguatan ruhiyah terkait kuat
menjadi pengusaha yang sukses yang punya cabang cabang usaha yang di sampaikan
oleh Nara sumber BPK Surya Hadi Permana beliau merupaka
pengusaha properti dan travel yg sudah memilihi 20 anak cabang.
Kegiatan edukasi wirausaha dimulai pukul 16.00 wib sampai
pukul 18.30 yang di hadiri kurang lebih 30 anggota UMKM yang tergabung dalam
Pra koperasi Alqodrul Hasan ,sekaligus kegiatan berbuka puasa bersama jamaah
masjid dan warga setempat .
Setelah sesi pemaparan materi disampaikan dilanjutkan dengan
sesi tanya jawab dari ibu-ibu dan bapak bapak yang sangat penasaran dan
antusias mendengarkan pemaparan yang di sampaikan oleh Nara sumber dan begitu
termotivasi untuk menjalankan trik trik cara berbisnis yang sukses dan
ingin mengembangkan potensi
kewirausahaanya.
“Alhamdulillah, terima kasih senang sekali bisa ikut belajar
dalam kegiatan edukasi wirausaha ini. Semoga dengan materi yang sudah di
sampaikan menularkan kami menjadi para UMKM pengusaha yang sukses,tidak lupa
ucapan terima kasih kepada Rumah Zakat dan OK OCE Peduli yang sudah
memfasilitasi kami semua .” Ungkap Ibu Silvi salah satu peserta pelatihan
kewirausahaan sebagai pengurus UMKM.