TANGERANG. Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan, RZ bekerja sama bersama AirNav mewujudkan fasilitas pembelajaran yang menarik, yakni Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ. Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ harapannya dapat meningkatkan minat baca juga semangat belajar anak bangsa. Selain itu, beragam pembelajaran yang menarik dan edukatif pun diberikan kepada anak-anak melalui program ini.
Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ aktif mengunjungi sekolah-sekolah yang memiliki keterbatasan akan fasilitas perpustakaan. Seperti halnya tempo lalu Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ mengunjungi sekolah-sekolah dan Anak Juara di Tangerang, sebagai berikut :
Senin (25/05)
Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ mengunjungi Abdan Syakuru, dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Kegiatan saat itu diisi kegiatan membaca, menonton film dan bermain edukasi bersama-sama Anak Juara binaan RZ Tangerang.
“Sungguh senang kegiatan bersama DKM AirNav kali ini di tarhib ramadhan mobil perpustakaan keliling AirNav mengisi kegiatan Anak Juara. Mereka sangat antusias membaca buku, mereka bersama-sama membaca buku tidak berebut dan mereka asik membaca dan menonton film edukasi yang kami sajikan.” Jelas Sulaiman Sofyan, PIC Mobil Perustakaan AirNav – RZ.
Tarhib ramadhan kali ini diisi dengan kebaikan berbagi kepada Anak Yatim dan Piatu daerah sekitar AirNav Neglasari Kota Tangerang ini menjadi kebaikan menyambut Ramadhan dengan tausiyah dari DR. KH. Zuhri Yakub menyampaikan kebaikan –kebaikan bulan Ramadhan yang akan datang.
“Terima kasih untuk AirNav dan RZ yang sudah memfasilitasi kami dari berbagai macam hal. Semoga kebaikan bapak & ibu dibalas oleh Allah dan menajdi ladang kebaikan. Senang sekali pada acara santunan kali ini kedatangan mobil perpustakaan keliling, bukunya bagus-bagus. Terima kasih AirNav dan RZ.” Ujar Anak-anak Binaan RZ
Kamis (19/05)
Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ mengunjungi TK El Rasyied di Tangerang.
“Kami sangat berterima kasih kepada kakak-kakak dari tim mobil perpustakaan keliling ini yang telah berkenan mengunjungi sekolah kami ini. Kami sangat senang telah dikunjungi oleh Mobil Perpustakaan keliling AirNav – RZ. Anak-anak juga sangat senang, mereka begitu antusias, terutama dalam membaca buku dari mobil perpustakaan ini mereka sangat berminat sekali dalam membaca buku semuanya ingin membaca buku dan saya berharap mudah-mudahan ini membawa semangat baru bagi anak-anak murid kami, sehingga mereka bisa lebih semangat lagi untuk datang dan belajar di sekolah dan semangat untuk membaca sehingga mereka menjadi anak-anak yang cerdas. Terima kasih saya ucapkan kepada Airnav dan RZ yang telah menghadirkan mobil perpustakaan keliling, mudah-mudahan ini bermanfaat buat anak-anak.” ungkap ibu Sri Pajarwati kepala sekolah TK El Rasyied.
Rangkaian kegiatan yang dilaksanakn dalam kunjungan Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ terdiri dari kegiatan-kegiatan yang asyik dan menyenangkan seperti mendongen, mengasah kreativitas anak melalui lego, lomba-lomba, membaca buku menarik, menonton film edukatif, pelatihan komuter, dan lain lain.
Kehadiran Mobil Perpustakaan Keliling AirNav – RZ di sekolah-sekolah ini semakin menambah semangat anak-anak untuk belajar. Dan metode yang diterapkan disini harapannya menjadi angin segar bagi khasanah pembelajaran bagi anak-anak, agar mereka belajar dengan menyenagkan tanpa tekanan dan paksaan.
Newsroom/Iroh Basiroh
Tangerang