SRAGEN. Dengan semangat berbagi ilmu hingga pelosok negeri, Mobil Juara melakukan kunjungan ke desa Bukuran, Kalijambe tepatnya di perkampungan yang kaya akan penemuan fosil zaman purba. Maka tak heran, daerah tersebut dijadikan wilayah cagar budaya karena banyak manusia purba ditemukan di daerah tersebut.
Pada hari Jumat (22/05) lalu, Mobil Juara mengadakan kunjungan untuk memberikan wawasan dan ilmu kepada anak-anak perkampungan agar bisa menikmati perpustakaan keliling yang disediakan mobil juara. Ada dua kegiatan di sana, diantaranya lomba mewarnai dan game mencari jawaban yang benar.
Senyum lebar anak-anak saat tim mobil juara memberikan kegiatan games mencari jawaban yang benar.
Anak-anak berkelompok untuk berlari mencari jawaban yang benar saling berebut siapa yang bisa mengambil jawaban yang benar dialah yang menjadi juara, teriakan di mana-mana saat anak-anak berlarian mencari jawaban.
Dipenghujung kegiatan tersebut ditutup dengan foto bersama di depan museum manusia purba Bukuran, Kalijambe. Senyum juara terlihat saat anak-anak foto bersama. Senyum sang juara.***
Newsroom/M Fauzi
Sragen
SRAGEN. With a spirit to share knowledge, Juara Van team visited Bukuran Village, Kalijambe, Sragen, Friday (22/5).
Bukuran Village is a village where many ancient human found so the government set it as cultural heritage area. In this visit, the children were invited to enrich their knowledge by reading books available in the library in car.
In order to be more diligent and have higher dream, the team also provided motivational session for the children. “They’re very enthusiastic during the motivation session. Moreover, many of them who tell their dream confidently,” Tyar, a volunteer, said.
In the last session of the action, the students were invited to take a photo by the volunteer in the public field. ***
Newsroom/M Fauzi
Sragen