Segala puji bagi Allah SWT yang memberikan kesempatan bagi kita untuk menjadi tamunya di bulan mulia, bulan yang lebih baik dari 1000 bulan, Bulan Ramadhan. Salawat serta salam kita curahkan kepada suri tauladan kita Nabi Muhammad SAW yang semoga kita mendapatkan syafaatnya di akhirat kelak. Bulan Ramadhan adalah waktu dimana sebagian besar umat Islam berusaha menjadi lebih baik. Hal itu bisa dilihat dari penuhnya masjid saat azan shalat berkumandang hingga beragam aksi berbagi kepada sesama umat manusia. Kami pun para amil zakat setiap Bulan Ramadhan tiba selalu penuh semangat dalam membantu Sobat Zakat yang ingin berbagi kepada mereka yang membutuhkan.
Alhamdulillah setiap tahun, Rumah Zakat mendapatkan kepercayaan yang luar biasa dari puluhan ribu donatur yang ingin berbagi melalui program Zakat Infaq Shadaqah, hingga program spesial Ramadhan seperti berbagi buka puasa, memberi kado kepada anak yatim, bingkisan untuk jompo, hingga menebarkan Al Qur’an hingga ke pelosok Indonesia. Untuk menyambut kedatangan bulan suci ini, di awal Juli Rumah Zakat mengadakan kegiatan Jalan Sehat dan Khataman Al Qur’an bersama 10.000 Anak Asuh di Monumen Nasional. Kami mengajak para donatur untuk berbaur dengan anak asuh dan kemudian berjalan beriringan, agar lebih mengenal sosok yang selama ini telah dibantu. Dengan adanya kegiatan yang dimeriahkan oleh artis cilik ibukota yakni Super 7 ini, kami berharap para anak asuh yang sedang berada dalam masa liburan dapat terhibur.
Di tahun ini pun insyaAllah kami kembali bekerjasama dengan PT PGN (Persero) Tbk untuk menghadirkan Posko Mudik di lima titik. Bagi Sobat Zakat yang di akhir Ramadhan nanti akan mudik untuk bersilaturahim ke kampung halaman dan kebetulan melewati Posko Mudik kami, dipersilahkan untuk mampir beristirahat sejenak. Mengenai lokasinya Sobat Zakat dapat melihatnya di Rubrik Mudik halaman 38. Selain itu Rumah Zakat juga bekerja sama dengan PT Sriboga berupa 1.000 paket Berkah Buka Puasa (BBP).
Kami bercita-cita untuk membantu lebih banyak lagi Penerima Manfaat yang berada di Aceh hingga Papua melalui kampanye yang bertajuk Berbagi Berkah Ramadhan. Ada 4 program yang kami canangkan, antara lain Berkah Buka Puasa, Berkah Kado Lebaran Yatim, Berkah Keluarga Jompo&Pra Sejahtera, serta Berkah Syiar Qur’an. Hal tersebut tentunya hanya dapat terwujud dengan adanya sinergi dari Sobat Zakat yang ada di Indonesia dan manca negara.
Kegiatan berbagi merupakan salah satu amalan utama yang menurut khutbah Rasulullah SAW dapat membebaskan diri kita dari api neraka walaupun hanya dengan sebutir kurma. Lebih dari itu, marilah kita bersama semakin menguatkan diri agar menjadi lebih baik tak hanya di bulan Ramadhan tapi juga di bulan-bulan setelahnya. Mari bersama bersinergi hadirkan bingkisan cinta untuk menghadirkan senyum mereka di seluruh penjuru nusantara.