MAKAN BERSAMA WARNAI PENYALURAN BEASISWA CERIA DI DESA SAGARA

oleh | Jun 24, 2014 | News

06. MAKAN BERSAMA WARNAI PENYALURAN BEASISWA CERIA DI DESA SAGARAGARUT. Sejalan dengan semakin banyaknya kepercayaan dan amanah yang diberikan donatur kepada RZ. Kini, sebuah lembaaga yang senantiasa konsisten bergerak dalam optimalisasi dana zakat, infaq, shadaqah ini, terus meningkatkan program-program pemberdayaan bagi masyarakat yang membutuhkan, salah satunya program pendidikan.

Sebagai salah satu kontribusi lembaga terhadap keberlangsungan pendidikan anak-anak yang kurang mampu, RZ melalui relawan inspirasi menyalurkan program Beasiswa Ceria di Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Garut.

Sebanyak 30 anak desa Sagara telah terbantu dengan bantuan berupa beasiswa ceria yang disalurkan pada hari Minggu (03/05), di sekretariat relawan inspirasi Garut.

“Harapannya program ini mampu membantu siswa yang kurang mampu dan memotivasinya agar mereka semua semangat, sukses dan berprestasi,” ungkap Yayan Mulayana selaku relawan inspirasi RZ.

Aksi penyaluran pun diwarnai dengan acara makan bersama anak-anak penerima manfaat, mereka begitu bersemangat saat makanan yang dimasak siap untuk disantap bersama.***

Newsroom/Diki Taufik
Garut

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0