LAYANAN JEMPUT SAMPAH ORGANIK BUKTI KOMITMEN BANK SAMPAH MELINGKAR TANGANI MASALAH SAMPAH

oleh | Mar 25, 2022 | Berita

Bank Sampah Melingkar yang didirikan Rumah Zakat, mencoba mengembangankan kegiatanya untuk menangani permasalahan sampah organik yang ada di lingkungan desa kebandingan

KAB.TEGAL – Setelah sukses menangani sampah anorganik bersama warga Desa Kebandingan, kini Bank Sampah Melingkar yang didirikan oleh Relawan Inspirasi Rumah Zakat Desa Berdaya Kebandingan, mencoba mengembangankan kegiatanya untuk menangani permasalahan sampah organik yang ada di lingkungan desa kebandingan, kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Tegal, provinsi Jawa Tengah. Hal tersebut dibuktikan dengan membangun rumah budidaya maggot yang diberi nama “Larva Go!”.

Di rumah budidaya maggot tersebut, limbah organik yang didapat dari warga akan diolah menjadi pakan untuk maggot.

Azis bersama Tim pengurus Bank Sampah Melingkar membuka layanan jemput bagi warga yang akan memberikan sampah organik dari hasil rumah tangga untuk Bank Sampah Melingkar.

Seperti pada hari ini, Sabtu 19 Maret 2022, Azis bersama tim mengambil limbah atau sampah sebanyak 2,5 kwintal di rumah Bapak Edwin, juragan buah.

Dari yang biasanya sampah buah busuk dibuang dipekarangan yang tentunya mencemari lingkungan, kini dengan hadirnya Bank Sampah Melingkar ini, masalah pembuangan limbah buah busuk dapat teratasi.

Bapak Edwin mengucapkan terimakasih banyak, karena dengan hadirnya bank sampah melingkar ini, warga dapat mengatasi masalah limbah buahnya.

 

Newsroom

Neni Nuraeni / Dalillah Salsabila

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0