Klub Panahan Juara Archery Club (JAC) Binaan Rumah Zakat Terus Asah Kemampuan Memanah Anak-Anak Desa Suka Maju

oleh | Sep 13, 2024 | Berita, Pemberdayaan

KAB. BATU BARA – Klub Panahan Juara Archery (JAC) binaan Rumah Zakat terus asah kemampuan memanah peserta didiknya yang berasal dari Desa Suka Maju Kec. Tanjung Tiram Kab. Batu Bara Sumatera Utara pada Minggu, 8 September 2024.

Klub Panahan Juara Archery Club (JAC) sendiri merupakan klub olahraga yang tergabung dalam program Rumah Literasi dari Rumah Zakat yang sengaja dibuat untuk memfasilitasi anak-anak yang berasal dari keluarga yang minim secara finansial tetapi memiliki minat yang besar terhadap olahraga panahan.

Kemampuan memanah para peserta klub panahan Juara Archery Club (JAC) diasah guna mempersiapkan diri dalam menghadapi kejuaraan panahan kedepannya.

Latihan panahan tersebut diawali dengan pemanasan dan dilanjutkan dengan memanah sasaran dari jarak 5-10 meter dengan membidik 1 titik dengan waktu 10 detik. Dengan metode latihan seperti ini diharapkan atlet JAC dapat mengetahui cara mempertahankan sikap pada saat memanah dengan membidik yang benar dan tepat.

Selanjutnya dilakukan simulasi pertandingan secara individual dengan akumulasi skor. Untuk menambah semangat berlatih, pemenang dengan jumlah skor tertinggi akan diberikan hadiah dari klub.

“Saya pribadi sangat salut kepada atlet JAC sendiri. Mereka sudah mulai mandiri terkadang untuk memulai latihan setiap pekannya. Tanpa harus saya dahulu datang terkadang sarana serta perlengkapan sudah mulai dipersiapkan oleh anak-anak secara spontan. Membuktikan bahwa mereka sudah mulai mandiri,” ungkap Fauzi selaku Relawan Inspirasi Rumah Zakat dan juga Pelatih dari JAC Batu Bara.

Tahun 2024 ini target dari JAC binaan Rumah Zakat adalah mendapatkan juara di setiap kejuaraan panahan yang dilalui. Baik juara di skala kabupaten maupun antar provinsi.

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0