KISAH HARU PENERIMA MANFAAT DI BOGOR

oleh | Dec 9, 2011 | News

BOGOR. Rumah Zakat cabang Bogor  melalui program bantuan usaha bebas mikro dan kecil  telah mampu membantu dan mengembangkan potensi wirausaha salah satu penerima manfaatnya yang bernama Yahya di wilayah binaan Integrated Community Development (ICD), Kamis (9/12).

Yahya adalah seorang penerima manfaat, ia menjalankan usahanya diawali dengan berjualan kelontong keliling yang beroperasi di sekitar Cimanggu Bogor. Hampir 30 tahun usaha ini ditekuninya. Kadang-kadang seharian ia keliling dan tidak ada yang mau membeli dagangannya namun ia tetap tekun dalam menekuni usahanya tersebut.

Namun perasan haru dan bahagia terpancar dari wajahnya ketika mendapatkan bantuan dari Rumah Zakat. “Terima kasih pada Rumah Zakat yang telah memberikan  bantuan untuk usaha saya ini, semoga dapat menjadi modal untuk meningkatkan usaha,” tutur Yahya dengan gembira.***

Newsroom/Ade Lukman

Bogor

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0