[:ID]KAMPANYE ‘SAY NO TO STUNTING’ UNTUK WARGA POLIWALI MANDAR[:]

oleh | Jul 16, 2019 | News

[:ID]POLEWALI MANDAR (15/7). Polewali Mandar adalah kabupaten kedua tertinggi kasus stunting di provinsi Sulawesi Barat. Menyadari hal tersebut, Fasilitator Rumah Zakat berkolaborasi  dengan kader posyandu rutin mengadakan pemberian makanan tambahan atau PMT untuk ibu hamil dan balita.

Pada bulan ini, pemberian PMT, berlokasi di Dusun Teppo pada 7 juli dan Makkombong Timur pada 15 juli 2019. Pemberian PMT ini sebagai kampanye bagi masyarakat akan pentingnya memberikan makanan bergizi kepada ibu hamil dan anak bayi sebagai generasi penerus bangsa.

“Harapan kedepannya,kesadaran masyarakat semakin besar untuk memperhatikan kesehatan ibu hamil dan bayi mereka untuk menekan terjadinya stunting.” ujar salah satu Fasilitator Rumah Zakat.

Newsroom

Tri Prasetyo/Abdullah Tsabit[:]