TEGAL – Larva Go, tempat pengelolaan limbah organik
berbasis budidaya maggot BSF binaan dari Rumah Zakat Desa Berdaya Kebandingan
yang berhasil menciptakan produk pakan
ikan berupa pelet ikan apung, kini mulai mencoba memasarkan produknya secara
langsung ke peternak-peternak ikan yang berada di wilayah Kabupaten Tegal, Minggu
(29/10/2023).
Produk pakan ikan yang diberi nama dagang atau merk
“Dokoh” ini, sengaja dipasarkan langsung door to door ke peternak
ikan oleh Azis selaku Relawan Rumah Zakat juga pendiri LarvaGo bersama timnya.
Hal tersebut bertujuan agar lebih mudah dalam
mempresentasikan atau mengenalkan lebih detail keunggulan dari produk pakan
ikan buatannya.
“Alhamdulillah, dari teman-teman peternak ikan khususnya
ikan lele, merespon bagus dengan hadirnya produk pakan ikan yang di produksi
langsung secara mandiri oleh LarvaGo, tentunya harapan dari teman-teman
peternak pakan ikan ini dapat dijual dengan murah dibanding pakan ikan
pabrikan, agar bisa menekan biaya budidaya ikan lele,” kata Azis.
Kelebihan dari pakan ikan ini adalah untuk sumber protein
yang ada didapat dari maggot yang dikeringkan, dimana maggot memiliki kandungan
protein dan lemak yang sangat bagus dan memiliki kandungan positif lainya yang
dapat meningkatkan imunitas ikan.
Newsroom
Azis Algifari/Amri Rusdiana
Infak mudah di Infak.id
Lacak Laporan ZIS di Rumah Zakat Apps
Download
Play Store : https://bit.ly/RZ-Apps
App Store : https://apps.apple.com/app/rumah-zakat-app/id6443894222