JICT DIRIKAN KLINIK SEHAT UNTUK MASYARAKAT KOJA

oleh | Feb 18, 2010 | News

JAKARTA. Dalam rangka menindaklanjuti kesepakatan kerjasama yang sudah terjalin antara Rumah Zakat Indonesia (RZI) dengan JICT (Jakarta International Container Terminal) untuk membangun klinik sehat, hari ini Selasa (17/2), diadakanlah pertemuan kedua belah pihak. Adapun pembangunan klinik sehat itu akan diadakan di daerah sekitar JICT.

Pertemuan yang berlangsung di lantai empat gedung utama JICT itu dihadiri Agus, Corporate Affair JICT beserta rekan-rekan lainnya membahas perizinan, brand dan teknis membership untuk para pengguna klinik sehat. Rencananya launching klinik sehat akan diadakan 1 April 2010. Dia mengusulkan, rencananya klinik sehat tersebut akan di gunakan untuk melayani para mustahik di wilayah Koja Jakarta Utara.***

Newsroom/Renaldo
Regional Jakarta Timur

 

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0