Inilah Janji Allah Bagi yang Berinfak

oleh | Dec 2, 2024 | Inspirasi

Sahabat, tentu kita ingin memiliki rezeki yang melimpah dan berkah. Dan di dalam Islam, Allah Swt. telah memberikan janji yang luar biasa bagi hamba-Nya yang gemar berinfak. Lalu, apa kaitannya infak dengan rezeki yang melimpah dan berkah? Jawabannya ada dalam sebuah hadis qudsi berikut ini!

Rasulullah saw. bersabda, “Allah Swt. berfirman, ‘Wahai Ibn Adam, berinfaklah, niscaya Aku akan memberimu rezeki.'” (H.R. Bukhari).

Hadis tersebut menunjukkan bahwa infak bukan hanya sekadar bentuk kepedulian kepada sesama, tetapi juga jalan untuk mendatangkan keberkahan rezeki. Allah Swt. pun menjanjikan balasan pahala yang berlipat ganda bagi hamba-Nya yang ikhlas berinfak.

Mari kita simak penjelasannya lebih lengkap terkait hadis di atas!

1. Infak Membuka Pintu Rezeki

Sahabat, setiap harta yang kita keluarkan di jalan Allah Swt. ternyata tidak akan pernah sia-sia. Bahkan, Allah Swt. akan menjadikan infak yang kita keluarkan sebagai salah satu sebab bertambahnya rezeki. Dalam Q.S. Saba’: 39, Allah Swt. berfirman:

“Apa saja yang kamu infakkan, maka Allah akan menggantinya, dan Dialah sebaik-baik pemberi rezeki.”

Allah Swt. tidak hanya mengganti harta kita infakkan, tetapi juga memberikan rezeki yang lebih banyak dan berkah. Masyaallah!

2. Infak Membersihkan Hati dan Harta

Infak pun bukan hanya berdampak pada rezeki, tetapi juga membersihkan jiwa dan harta kita. Dalam Q.S. At-Taubah: 103, Allah Swt. memerintahkan Rasulullah saw. untuk mengambil zakat atau infak dari harta orang-orang beriman sebagai sarana penyucian:

“Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkan dan mensucikan mereka.”

Dengan berinfak, hati kita akan terhindar dari sifat kikir dan cinta dunia yang berlebihan.

Baca Juga: Cara Menghitung Zakat Investasi

3. Infak Mengundang Rahmat dan Pertolongan Allah Swt.

Allah Swt. menjanjikan keberkahan yang luar biasa bagi orang yang berinfak, terutama di saat-saat sulit. Dalam Q.S. Al-Baqarah: 261, Allah Swt. berfirman:

“Perumpamaan orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji.”

Janji ini membuktikan bahwa infak adalah investasi terbaik di sisi Allah.

Sahabat, betapa luar biasanya janji Allah Swt. kepada mereka yang berinfak. Mari kita jadikan infak sebagai amalan rutin dalam kehidupan. Ingatlah bahwa setiap rupiah yang kita keluarkan di jalan Allah Swt. akan diganti dengan rezeki yang lebih baik, baik di dunia maupun di akhirat. Semoga kita pun termasuk hamba yang gemar berinfak dan mendapatkan keberkahan dari Allah Swt. Aamiin.

Yuk berinfak melalui infak.id. infak.id merupakan platform infak online dari Rumah Zakat. Berinfak melalui infak.id bisa dimulai dari nominal 1.000 rupiah. Yuk dicoba!

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
1
+1
0
+1
0
+1
0