JANGKAU PELOSOK DESA, RUMAH ZAKAT SALURKAN SUPERQURBAN UNTUK WARGA

oleh | May 17, 2024 | Berita

PESAWARAN – Superqurban adalah salah satu produk inovasi Rumah Zakat dalam optimalisasi pelaksanaan ibadah kurban dengan mengolah dan mengemas daging kurban menjadi kornet dan rendang. Selain sebagai solusi ketahanan pangan, Superqurban juga merupakan olahan daging yang kaya akan gizi.

Kali ini, Rumah Zakat menyalurkan Superqurban untuk masyarakat di Desa Tanjung Agung, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran, Rabu (15/5). Desa Tanjung Agung berada di dataran tinggi wilayah pegunungan Pesawaran.

Relawan Rumah Zakat Lampung, Mufiani didampingi oleh kader posyandu lansia desa setempat mendatangi langsung warga untuk menyalurkan Superqurban tersebut. Salah satu penerima manfaat, Sarmi (65) menyampaikan bahwa dirinya senang mendapatkan Superqurban ini.

“Alhamdulillah, terimakasih Rumah Zakat sudah jauh-jauh datang ke sini bagi-bagi daging untuk kami.” Ungkap Sarmi

Dengan Superqurban ini, warga bisa menikmati olahan daging dari Superqurban untuk menambah asupan gizi dalam makanan mereka

Newsroom

Rahman Hakim/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0