INILAH DOA MENYEMBELIH HEWAN QURBAN UNTUK DIRI SENDIRI DAN ORANG LAIN

oleh | Jun 7, 2024 | Inspirasi

Menunaikan ibadah qurban atau menyembelih hewan qurban
merupakan anjuran bagi seluruh umat Islam di dunia. Hukum mengerjakan ibadah
ini adalah sunah muakkad yang artinya
ada penekanan untuk dikerjakan bagi setiap muslim yang memang memiliki
kemampuan secara finansial.

Di dalam Islam, menyembelih hewan qurban tidak bisa asal
begitu saja. Ada tuntunan yang perlu diperhatikan agar qurban yang dilakukan
menjadi sah dan diterima oleh Allah Swt. Salah satunya adalah doa. Ada doa yang
memang dianjurkan sekali untuk dipanjatkan oleh orang yang menyembelih hewan qurban
. Baik doa tersebut untuk diri qurbannya sendiri atau qurban milik orang lain.

Tuntunan Doa
Menyembelih Hewan Qurban

Sahabat, berikut tahapan berqurban sekaligus doa yang perlu
diucapkan saat berqurban. Semoga tulisan ini bisa membantu dan menambah wawasan
keislaman Sahabat seputar proses penyembelihan hewan qurban.

1. Membaca Basmalah
Terlebih Dahulu

Sebelum menyembelih hewan qurban, orang yang hendak
menyembelih harus mengucapkan basmallah terlebih dahulu. Hal ini agar proses
penyembelihan diniatkan untuk Allah Swt. Selain itu, agar Allah Swt. pun rida
dengan hewan qurban yang disembelih.

“Bismillah.”

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah”

2. Membaca Selawat
untuk Rasulullah saw.

Selepas membaca basmallah, lantunkanlah selawat kepada Nabi
Muhammad saw.

“Allahumma shalli ala
sayyidina muhammad, wa ala ali sayyidina muhammad.”

Artinya: “Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad
saw. dan keluarganya.”

3. Membaca Takbir 3
Kali dan Tahmid 1 Kali

“Allahu akbar, Allahu
akbar, Allahu akbar, walillahil hamd.”

Artinya: “Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah
Maha Besar, segala puji bagimu.”

Baca Juga: Bolehkah Qurban dengan Cara Berutang?

4. Membaca Doa
Menyembelih Hewan Kurban

“Allahumma hadzihi minka
wa ilaika, fataqabbal minni ya karim.”

Artinya: “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat darimu.
Dan dengan ini aku bertaqarub kepadamu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah,
terimalah taqarubku.”

Doa Hewan Qurban
untuk Diri Sendiri dan Orang Lain

Berikut doa yag juga bisa dipanjatkan untuk hewan qurban
milik sendiri dan milik orang lain.

1. Doa Menyembelih Hewan Qurban Milik Sendiri

“Allahumma hadzihi
minka wa ilaika, fataqabbal minni ya karim.”

Artinya: “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu.
Dan dengan ini aku bertaqarub (mendekatkan diri) kepada-Mu. Karenanya Wahai
Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarubku.”

2. Doa Menyembelih Hewan Qurban Milik Orang
Lain

“Bismillah wallahu
akbar. Allahumma minka wa ilaika, fataqabbal min … (ucapkan nama pemilik
hewan kurban).”

Artinya: “Dengan nama Allah dan Allah Maha Besar, Ya
Allah, kurban ini dari-Mu dan untuk-Mu, terimalah kurban (nama pemilik hewan
kurban).”

Baca Juga: Qurban untuk Orang yang Meninggal

3. Doa Menyembelih Hewan Kurban untuk 7 Orang

“Allahumma hadzihi
minka wa ilaika, fataqabbal min … (ucapkan nama ketujuh pemilik hewan kurban) ya
karim.”

Artinya: “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu.
Dan dengan ini kami bertaqarub (mendekatkan diri) kepada-Mu. Karenanya Wahai
Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarub kami.”

Sahabat, selain mengelola zakat, infak, sedekah, dan dana
kemanusiaan, Rumah Zakat pun mengelola qurban dan membantu mendistribusikannya
kepada mereka yang membutuhkan.

Sahabat bisa berqurban di Rumah Zakat dengan memilih
program-program qurban yang menarik. Ada program Superqurban, Desaku Berqurban,
Qurban Global
, dan Qurban untuk Palestina. Sahabat bisa klik tautan ini untuk
memperoleh info lengkapnya.

 

 

 

 

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0