INI DIA CARA MEMPERSIAPKAN KAKAK UNTUK PUNYA ADIK BARU

oleh | Dec 14, 2023 | Inspirasi

Terkadang kehadiran adik bayi membuat sang kakak menjadi
cemburu. Berbagai tingkah sang kakak kadangkala membuat orangtua pusing kepala
karena sang kakak masih belum bisa menerima kehadiran adik bayi dalam keluarga.

Sang kakak merasa bahwa posisinya terancam dan kasih
sayangnya akan direbut oleh adik bayi yang baru dilahirkan, apalagi jika sang
kakak usianya masih kecil atau balita dan masih membutuhkan banyak perhatian
dari orangtua. Sang kakak berpikiran demikian karena ia belum memiliki kesiapan
mental untuk menyambut anggota keluarga baru.  

Lalu, bagaimana caranya agar sang kakak mau menerima kehadiran
adik bayi dalam keluarga? Bagaimana agar sang kakak mau menerima kehadiran adik
barunya dan kedepannya bisa hidup rukun saling berdampingan?

Baca Juga: Tips Membangun Keluarga yang Sakinah

Nah, yang harus dilakukan orangtua adalah mempersiapkan
mental sang kakak terlebih dahulu. Membangun mental ini memang tidak bisa
instan. Namun, harus dimulai jauh-jauh hari, bahkan bisa dimulai sebelum ibu
mengandung adik bayi. Persiapan ini disebut juga sebagai sounding.

Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan orangtua untuk mempersiapkan
mental sang kakak agar siap menyambut kehadiran adik bayi:

1. Lakukan Sounding Melalui Berbagai Kisah yang
Mendidik

Agar anak lebih siap mentalnya menyambut adik bayi, maka
coba sounding melalui berbagai kisah
yang mendidik. Misalnya dengan membacakan buku tentang asal muasal bayi atau
buku-buku yang menceritakan kisah kerukunan kakak dan adik.

Selain itu, orangtua pun bisa menceritakan kisahnya bersama
adik yang tumbuh saling menyayangi dan melindungi. Melalui berbagai kisah yang
diceritakan, semoga sang kakak lebih bisa menerima kehadiran adik bayi dan
tumbuh rasa sayang.

2. Ceritakan Masa Kecil
Buah Hati

Agar sang kakak tumbuh rasa suka dan sayang terhadap adik
bayi, maka coba ceritakan kisah sang kakak ketika masih bayi. Misalnya, dengan
menceritakan bagaimana orangtua merawat, menggendong, menyuapi, dan mengasuh
sang kakak saat masih bayi. Selain itu, bisa juga dengan menunjukkan album foto
sang kakak ketika masih bayi.

Baca Juga: Kriteria Suami Saleh dalam keluarga

3. Mengajak Sang
Kakak Cek Kandungan

Agar sang kakak merasa dilibatkan dalam proses kehamilang
ibu, maka ajak serta sang kakak ketika cek kandungan ke bidan atau dokter. Cara
ini bisa menumbuhkan rasa cinta dan sayang kepada sang adik bayi yang ada dalam
kandungan.

4. Mengajak Sang
Kakak Menyiapkan Kebutuhan Bayi

Selain mengajak sang kakak cek kandungan, libatkan juga saat
membeli berbagai kebutuhan calon adik bayi. Minta saran juga kepada sang kakak
untuk pilihan model hingga warna. Sehingga sang kakak pun merasa senang dan
ikut menyayangi calon adik bayi dalam kandungan.

5. Ajak Sang Kakak Merawat
Adik Bayi

Agar sang kakak tidak diabaikan, orangtua perlu memberikan
porsi peran kepada sang kakak dalam merawat adik bayi. Minimal mengajarkan sang
kakak menjaga adiknya ketika ibu sedang ke kamar kecil atau mengajari sang
kakak untuk memperlakukan adik bayi dengan penuh kasih sayang. Yang penting,
ajari sang kakak merawat bayi sesuai dengan usianya.

6. Yakinkan Bahwa
Sang Kakak Tetap Dicintai

Kebanyakan sang kakak tidak menyayangi adik bayinya karena
ia takut kehilangan cinta dan kasih sayang dari orangtuanya. Nah, agar hal itu
tidak terjadi, maka orangtua harus mampu meyakinkan kepada sang kakak bahwa
ayah dan ibu akan selalu mencintai dan menyayangi sang kakak.

Baca Juga: Adab Orangtua Terhadap Anak-Anaknya

Yakinkan pula pada sang kakak meski misal sudah ada adik
bayi, ayah dan ibu masih memiliki waktu untuk main bersama dengan sang kakak.
Masih ada waktu untuk membacakan buku, makan bersama, dan aktivitas lainnya.
Hal tersebut tentu akan mengurangi atau menghilangkan rasa cemburu sang kakak
kepada adik bayinya.

Itulah beberapa cara yang bisa orangtua lakukan untuk
mempersiapkan sang kakak dalam menyambut adik bayi. Jangan lupa mampir ke laman
infak.id ya untuk melakukan kebaikan setiap hari.

 

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0