Sahabat, sudah siapkah menyambut hadirnya bulan Ramadan di
tahun 2024? Sekilas mungkin masih lama, tapi sebenarnya waktu tidak akan terasa
karena bergulir dengan begitu cepat. Tiba-tiba saja esok hari kita mulai
berpuasa Ramadan. Lalu, kita pun merasa kebingungan sekaligus cemas, karena
belum menyiapkan bekal apa-apa untuk menyambut kedatangan bulan suci Ramadan.
Sahabat, kita tahu bahwa bulan Ramadan itu sangat spesial.
Saking spesialnya, kebaikan yang kita kerjakan di bulan ini akan dibalas pahalanya
dengan berlipat ganda. Ramadan pun juga bulan yang mulia karena di bulan ini
ada lailatul qadar yang sangat istimewa. Mereka yang bisa mendapatkan lailatul
qadar maka akan mendapat keberuntungan karena pahalanya setara dengan seribu
bulan.
Baca Juga: 7 Amalan pada 10 Hari Pertama Ramadan
Nah, supaya kita tidak terkaget-kaget menghadapi bulan
Ramadan dan memiliki persiapan yang matang untuk beribadah selama Ramadan, maka
kita harus menyiapkan bekal dari sekarang. Apa saja bekal dalam menyambut
Ramadan? Begini penjelasannya!
1. Memperkuat Keimanan
Sahabat, ingatlah bahwa iman bisa bertambah dengan ketaatan
dan berkurang dengan kemaksiatan. Jadi, agar kita siap beribadah di bulan
Ramadan, maka belajarlah memperkuat iman. Caranya adalah dengan memperbanyak
ibadah.
Baca Juga: Benarkah Tidur Seharian Bisa Membatalkan Puasa? Cek Faktanya Berikut Ini!
Misalnya, yang asalnya jarang salat Tahajud, maka mulailah membiasakan
lagi salat Tahajud. Kemudian yang asalnya tilawah Al-Qur’annya jarang, maka
semakin dirajinkan lagi membaca Al-Qur’annya, dan lain sebagainya.
Sahabat, memperbanyak ibadah pun bisa membuat kita tidak
kaget saat beribadah di bulan Ramadan karena kita sudah terbiasa melakukannya
di bulan-bulan sebelumnya.
2. Jaga Kesehatan Fisik dengan Olahraga
Menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadan memerlukan kekutan
fisik yang baik. Hal itu karena berpuasa tidak dikerjakan satu atau dua hari
saja, akan tetapi sebulan penuh. Nah, agar fisik tetap sehat selama Ramadan,
maka Sahabat bisa melatihnya dari sekarang.
Baca Juga: Keistimewaan Malam Nuzulul Qur’an
Jika masih malas berolahraga, mulailah untuk berolahraga.
Tidak perlu olahraga yang berat dan menguras banyak uang, Sahabat bisa
melakukan joging di pagi atau sore hari atau melakukan olahraga di rumah dengan
menggunakan panduan video.
3. Perdalam Ilmu Agama
Ibadah tanpa ilmu itu sia-sia. jadi, agar ibadah puasa kita
di bulan Ramadan tidak berakhir sia-sia, maka perdalamlah ilmu agama. Dari
sekarang mulailah banyak membaca buku seputar Ramadan. Sahabat bisa juga dengan
mengikuti kajian secara langsung atau menyimak melalui media sosial. Sebenarnya
banyak ilmu di sekitar kita, tinggal kemauan kita untuk mencarinya.
4. Persiapkan Dana
Tak bisa dipungkiri bahwa memang di bulan Ramadan itu banyak
pengeluarannya. Apalagi biasanya menjelang Ramadan harga sembako sering mengalami
peningkatan. Sehingga kita harus mulai berhemat dari sekarang dan
mengalokasikan tabungan untuk bulan Ramadan. Apalagi jika misalnya memutuskan untuk fokus beriktikaf di
sepuluh hari terakhir Ramadan. Maka, harus mempersiapkan tabungan khusus untuk
iktikaf.
Baca Juga: 7 Tips Agar Kuat Menjalani Puasa
5. Perbanyaklah Bertaubat
Hal lainnya yang tidak boleh terlupakan adalah taubat. Ya,
perbanyaklah bertaubat sebelum Ramadan tiba. Mohonlah ampunan kepada Allah Swt.
atas segala dosa yang telah diperbuat. Bertaubatlah atas dosa-dosa kecil,
dosa-dosa besar, dosa-dosa yang tersembunyi, dosa yang dilakukan secara
terang-terangan, dosa yang disengaja, atau bahkan dosa yang tidak disengaja.
Jika memungkinkan, lakukanlah salat taubat setiap hari. Dan
jangan ulangi lagi dosa-dosa yang telah diperbuat sebagai bentuk keseriusan
bahwa kita benar-benar bertaubat.
6. Siapkan Perlengkapan Ibadah
Menjelang Ramadan, siapkanlah perlengkapan ibadahnya. Tak
harus baru, asalkan bersih dan wangi. Mukena, sejadah, sarung, peci, baju koko,
dan pakaian-pakaian yang biasa digunakan ibadah bersihkanlah jauh-jauh hari.
Jangan mendadak dibersihkan sehari sebelum datangnya Ramadan agar tidak letih
dan perlengkapan pun bisa digunakan.
Baca Juga: Mimpi Basah di Siang Hari Apa Bisa Membatalkan Puasa?
7. Melunasi Utang Puasa
Nah Sahabat, jika masih memiliki utang puasa tahun lalu atau
tahun-tahun sebelumnya, maka segeralah lunasi sebelum Ramadan datang
menghampiri kita. Utang puasa tetaplah utang, sehingga harus diganti. Lalu, bagaimana
jika misalnya kita lupa jumlah utang yang kita miliki?
Jumhur ulama sepakat bahwa meski lupa jumlahnya tetap harus
mengqada puasa. Kita rutinkan berpuasa qada dengan niat melunasi utang puasa di
masa lampau (saat kita masih remaja atau saat kita masih belum mengerti ilmu
agama sehingga jumlah utang puasa tidak dicatat).
Selain berpuasa, lengkapi juga dengan membayar fidyah
apabila dulu tidak bisa berpuasa karena alasan yang dibenarkan syariat. Dan
misal apabila dulu sempat membatalkan puasa secara sengaja tanpa alasan yang
dibenarkan oleh syariat, maka selain mengqada puasa, bayarlah juga dengan
kafarat. Begitu yang disampaikan sebagian
fuqaha seperi Imam Malik, Imam As-Syafi’i dan Imam Ahmad bin Hanbal.
Baca Juga: Menahan Amarah Saat Puasa
8. Perbanyak Melakukan Kebaikan
Berlatihlah dari sekarang untuk memperbanyak kebaikan.
Jagalah juga lisan dari membicarakan aib orang lain atau bergibah. Perbanyak
juga bersedekah dan berpuasa sunah agar nanti saat Ramadan kita menjadi
terbiasa.
Itulah 8 persiapan yang bisa kita lakukan untuk menyambut
Ramadan. Bagaimana? Semoga menginspirasi dan memotivasi ya!
Sahabat, jika memiliki kafarat puasa, jangan lupa ditunaikan
kafaratnya ya. Sahabat bisa menunaikan kafarat puasa melalui Rumah Zakat dengan
mengikuti tautan ini.