[:ID]HINDARI MAKAN SAAT MALAM HARI[:en]AVOID EATING AT NIGHT[:]

oleh | Sep 3, 2019 | Inspirasi

[:ID]Dr. Zaidul Akbar mengingatkan umat Islam untuk mulai mengubah pola hidup dan pola konsumsinya untuk menghindari berbagai jenis penyakit. Salah satunya dengan tidak lagi makan saat malam hari.

“Malam adalah saatnya mengisitrahatkan enzim, hormon, sistem dan organ tubuh,” kata Zaidul dalam talkshow berjudul ‘Kunci Hidup Sehat Zaman Now’ di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8).

Anjuran untuk tidak makan malam ini, ujar Zaidul, sesuai dengan yang disampaikan oleh Allah dalam surat An-Naba’. Menurut Zaidul, Allah telah menciptakan malam itu untuk manusia beristirahat.

Sebab, lanjut dia, hormon manusia itu bekerja sesuai ritme matahari. Ketika matahari muncul, yang muncul adalah hormon simpatik. “Ketika matahari tenggelam makanya disuruh istirahat oleh Allah,” ucapnya.

Pola hidup untuk tidak makan pada malam hari ini, ujar Zaidul, merupakan sesuatu yang dipraktekkan oleh Nabi Muhammad SAW. Rasul selalu tidur seusai Isya untuk beribadah pada tengah malam.

Jika seseorang tetap makan pada malam hari, kata Zaidul, maka akan kesulitan untuk bangun pada malam hari. “Karena semua syariat islam itu menyehatkan. Kalau tahajud tidak mungkin kanker. Begitupun kalau Dhuha maka jantung akan sehat,” papar penulis buku Jurus Sehat Rasulullah itu.

Untuk itu, ia menyarankan agar umat Islam mulai berhenti makan pada malam hari. Setidaknya, tidak mengonsumsi makanan seperti siang hari yang jumlah kalorinya tinggi.

Ia pun mengingatkan agar umat Islam tidak makan secara berlebihan. Sebab, ketika tubuh terlu banyak mengkonsumsi makanan, maka proses auto detok dalam tubuh tidak bisa berjalan.

“Kegemukan itu sendiri sudah dikatakan Nabi sebagai fenomena tanda akhir zaman,” ucapnya.

Dia menambahkan, kunci lainnya menjaga kesehatan mengikuti pola nabi adalah menahan lapar. Ia pun menyarankan agar umat Islam mulai mengurangi makan. Salah satunya bisa diwujudkan dengan cara berpuasa.

Jika umat Islam tidak segera merubah pola konsumsinya, ujar Zaidul, maka akan sulit untuk mewujudkan generasi emas Islam. Tak akan pernah muncul generasi yang bisa menyamai Al Fatih ataupun Khalid Bin Walid.

Sumber: republika.co.id[:en]

Dr. Zaidul Akbar reminded Muslims to start changing their lifestyle and consumption patterns to avoid various types of diseases. One of them is by no longer eating at night.

“Night is the time to synthesize enzymes, hormones, systems, and organs,” Zaidul said in a talk show entitled ‘The Key to Healthy Living in the Current Age’ at the Jakarta Convention Center, Central Jakarta, Saturday (31/8).

The suggestion not to have dinner tonight, said Zaidul, according to what was conveyed by Allah in surah An-Naba’. According to Zaidul, Allah created the night for humans to rest.

Because, he continued, the human hormone works according to the rhythm of the sun. When the sun comes up, the sympathetic hormones appear. “When the sun sets, so Allah is told us to rest,” he said.

The pattern of life in not eating at night, said Zaidul, is something that the Prophet Muhammad (PBUH) practiced. The Prophet always sleeps after Isha to worship at midnight. If someone keeps eating at night, said Zaidul, it will be difficult to get up at night. “Because all Islamic law is healthy. If the midnight prayer is not possible cancer. Likewise if one prays Dhuha then the heart will be healthy,” said the author of the Healthy Style Rasul.

For that, he suggests that Muslims begin to stop eating at night. At least, do not consume food like during the day which has a high amount of calories.

He also reminded Muslims not to overeat. Because, when the body needs to consume a lot of food, the auto detox process in the body cannot work.

“Obesity itself has been said by the Prophet as a phenomenon of the end of time,” he said.

He also suggested that Muslims start to eat less. One of them can be realized by fasting. If Muslims do not immediately change their consumption patterns, said Zaidul, it will be difficult to realize the golden generation of Islam. There will never be a generation that can rival Al Fatih or Khalid Bin Walid.

Source: republika.co.id[:]

Kalkulator Zakat

Hitung zakat Anda secara akurat dengan kalkulator zakat kami

Donatur Care

Silakan cek riwayat donasi Anda disini

Link Terkait