SUBANG. Sabtu (12/07). Hari ini Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang berlokasi di Jalan Pasir Bilik, Kampung Nyalindung, Desa Tenjolaya Kecamatan Kasomalang, Subang telah diresmikan. SMK Juara Peternakan hasil sinergi RZ bersama MT Telkomsel ini di hadiri oleh Direktur Network Telkomsel yang juga Ketua Dewan Penasehat MTT Abdus Somad Arief, Ketua umum MT Telkomsel M. Fahoni Yasin, Bupati Subang Ojang Sohandi dan rencananya akan hadir pula Menteri Pertanian Ir. H. Suswono, MMA.
Sekolah yang dinamakan SMK Peternakan Juara ini adalah sekolah menengah kejuruan GRATIS Berkualitas yang dikelola oleh RZ (Rumah Zakat) bersama MT Telkomsel diperuntukan bagi para mustahik (penerima) zakat, infak dan shadaqah. SMK ini Lahir sebagai usaha membantu pemerintah dalam rangka mencetak Sumber Daya Manusia yang kompeten khususnya di bidang peternakan.
Sekolah ini di bangun melalui dana Zakat Karyawan Muslim Telkomsel dengan cara melakukan penyaluran zakat terhadap Operasional Kegiatan Belajar Mengajar SMK. Majelis Ta’lim Telkomsel yang bekerjasama dengan RZ, berkomitmen untuk membentuk karakter pribadi-pribadi yang sholeh sebagai bagian dari mencetak siswa yang tangguh baik secara skill (ketrampilan) dan Keagamaan.
Para siswa SMK akan mendapatkan pembinaan intensif selama mereka berada di asrama (pesantren). “Sangatlah penting, dimana kegiatan kepesantrenan di SMK Peternakan Juara MTT meliputi Mabit, Kajian Keislaman, Mentoring, Halaqoh Quran dan Kegiatan Kebersamaan lainnya,” ungkap M. Fahoni Yasin.
Fahoni menambahkan, Semoga keberadaan SMK ini nantinya menjadikan nilai tambah dalam dunia pendidikan Islam khususnya di Subang, Jawa Barat umumnya untuk kaum Muslim di Indonesia.***
Sumber : http://upz.mtt.or.idSUBANG. Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Perternakan of Farming Vocational School located in Pasir Bilik, Kampung Nyalindung, Desa Tenjolaya, Kecamatan Kasomalang, Subang has been launched officially by RZ and Majelis Ta’lim Telkomsel (MTT) on Saturday (12/7). This event was attended by Abdus Somad Arief; MTT Privy Council, M. Fahoni Yasin; MTT Chairman, Ojang Suhandi; Subang Regent, and Suswono; Agriculture Minister.
Vocational School named “SMK Peternakan Juara” is a free qualified school managed by RZ and MTT. It is provided for the beneficiary of mustahik. This school is initiated for assisting the government on producing competent human resource especially in field of farming.
This school is established through the zakat payment of Telkomel’s employees that is focused on the operational cost. MTT and RZ aim to create great, skillful, and religious students.
Fahoni said that the students will be coached and counseled intensively by the competent teachers regarding to the hard skills and soft skills during the school in SMK Peternakan Juara. He expects that when the students graduate from SMK they can give great contributions for the country generally and Islam especially.***
Courtesy: http://upz.mtt.or.id