[:ID]BANJARNEGARA. Gempa bumi 4,4 SR yang terjadi pada Hari Rabu (18/04) di Kecamatan Kalibening, Kab. Banjarnegara mengakibatkan kerusakan infrastruktur seperti bangunan rumah, fasilitas umum, dan korban meninggal dunia serta luka-luka.
Relawan Rumah Zakat sejak Kamis (19/04) telah berada di lokasi pengungsian dan akan tetap berada di lokasi hingga kondisi membaik. Agenda Relawan.
Rumah Zakat pada hari Minggu (22/04) di tenda pengungsian diantaranya memberikan pelayanan kesehatan, membuka posko hangat, melakukan kerja bakti membersihkan puing-puing reruntuhan pasca gempa, dan pendampingan psikososial terutama kepada anak-anak.
Ambulance Rumah Zakat pun berada di lokasi pengungsian untuk membantu dan memberikan layanan kesehatan kepada para pengungsi. Selain itu, Ambulance Rumah Zakat melakukan aksi layanan kesehatan menelusuri lokasi terisolir di wilayah gempa.
“Mobil Ambulance Rumah Zakat dan mobil Rescue SARDA Jateng menelusuri lokasi terisolir di Susukan Pagergunung, Banjarnegara untuk mengadakan layanan kesehatan dan bantuan logistik ke rumah warga yang berada di sana,” terang Andri Murdianto, Crisis Center Rumah Zakat.
Newsroom
Yadi Mulyadi / Lailatul Istikhomah[:en]BANJARNEGARA. 4.4 SR earthquake that happened on Wednesday (18/04) in District Kalibening, Kab. Banjarnegara resulted in damage to infrastructure such as houses, public facilities and deaths and injuries.
Rumah Zakat volunteers since Thursday (19/04) have been in refuges camp and will remain on site until conditions improve. Rumah Zakat Volunteer Agenda on Sunday (22/04) in refugee camps such as providing health service, opening warm post, clean debris, and psychosocial assistance especially to children.
Ambulance Rumah Zakat is also located in the refugee camp to help and provide health services to the refugees. In addition, Ambulance Rumah Zakat conducts health service action through isolated locations in the quake zone.
“Ambulance Car of Rumah Zakat and SARDA Jateng Rescue Car traced the isolated location in the Susukan Pagergunung, Banjarnegara to provide health services and logistical support residents who live there,” explained Andri Murdianto, Crisis Center of Rumah Zakat.
Newsroom
Yadi Mulyadi / Lailatul Istikhomah[:]