BEKASI – Filantropi Indonesia bersama Rumah Zakat mengadakan
kegiatan PHBS (Perilaku Hidup Bersih & Sehat) di sekolah anak yang
berkebutuhan khusus/Difabel yakni bertempat di Kayuringin, Bekasi, Jawa Barat,
Senin (16/10).
Acara tersebut dihadiri 150 150 anak dan didampingi oleh
para guru. Fifi Sukmawati selaku kepala sekolah memberikan sambutan dan
mengapresiasikan kebahagiaannya kepada Rumah Zakat karena sudah berkenan
berkunjung di sekolah SLB ini.
Anak-anak yang hadir dalam kegiatan tersebut sangat antusias
terlebih saat mendengarkan materi dari Ani selaku tenga medis kesehatan. Selain
itu, ada juga pembacaan dongeng agar anak-anak semakin gembira.
Diakhir kegiatan ada pembagian bingkisan dan juga hygient
kit yang diberikan oleh Rumah Zakat
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Rumah Zakat dan
relawan yang sudah berkenan menyelenggarakan kegiatan PHBS ini. Semoga para
donatur yang terlibat dan juga rekan rekan Rumah Zakat yang ada didalamnya
senantiasa allah berikan rahmat-Nya dan rezeki kesehatan yang berlimpah karena
kebaikan dan juga program program yang diadakan ini.” Ungkap Fifi.
Newsroom
Yolan Nursintia Dewi/Amri Rusdiana