[:ID]KARANGANYAR. Keceriaan dan kegembiraan merupakan suasana yang layaknya didapati di dunia anak-anak, dimanapaun dan dalam kegiatan apapun yang mereka jalani, sehingga mereka akan tumbuh dan berkembang sesuai tahapannya.
Sudah menjadi sunnatullah, orang yang berinteraksi dan mempunyai hafalan Al Quran akan dimuliakan hidupnya oleh Allah.
Semangat itulah yang memotivasi para asatidz asatidzah TPA di Dukuh Kutukan Wetan Ngadiluwih Matesih untuk mengajar para santri.
Begitu juga yang dapat dijumpai pada Jum’at (05/04) bertempat dimasjid At Taqwa Kutukan Wetan.
Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap jumat dan ahad ini sudah berlangsung bertahun-tahun yang dikelola oleh kader penggerak yang dikoordinir oleh Fasilitator Rumah Zakat, yang terdiri dari remaja dan pemuda usia sekolah.
Kegiatan yang berkonsentrasi pada program bebas buta Al Qur’an ini mendapatkan respon yang baik dari jamaah Masid At Taqwa, terbukti seringkali saat pelaksanaan TPA, jamaah bergantian memberikan sodaqoh berupa makanan kecil sebagai bentuk penyemangat bagi anakanak mereka.
TPA Masjid At Taqwa semakin semarak dan semangat dengan seragam baru yang sudah dipakai pada awal tahun 2019 ini TPA At Taqwa mengadakan pembuatan seragam baru dan disupport oleh Rumah Zakat melalui Fasilitator Rumah Zakat.
“Terimakasih kepada Rumah Zakat melalui mas Ihwan yang telah membantu kegiatan dan selalu berinisiatif memberikan bantuan baik berupa materi maupun berupa pembinaan kepada jamaah masjid baik dalam pengajian rutin maupun pengelolaan TPQ maupun pembinaan remaja dan pemuda,” ujar Ibu Anjar, sebagai sebagai salah satu wali santri TPQ At Taqwa Kutukan.
Newsroom
Hasun/ Lailatul Istikhomah[:]