BANDUNG. Rumah Zakat kedatangan Duta Besar Somalia, Mr Mohamud Olow Barow yang singgah di Kantor Rumah Zakat cabang Bandung di Jalan Turangga, Selasa (20/2). Kedatangan ini untuk menghadiri pemberangkatkan 75.000 paket kornet Superqurban dari Rumah Zakat menuju ke Somalia. Dalam kunjungan kali ini Duta Besar ini bertemu langsung dengan CEO Rumah Zakat Nur Efendi.
Setelah pertemuan dengan CEO, dilanjutkan konferensi pers di aula Rumah Zakat yang bertajuk “Press Conference Superqurban Aid for Somalia From Indonesia With Love.” Acara ini dihadiri pers maupun media perwakilan Rumah Zakat. Kegiatan ini dibuka oleh moderator Noor Yahya Muhammad, selaku Program dan Project Management Div Head Rumah Zakat. Dilanjutkan dengan pemaparan tujuan pelepasan 75.000 paket Superqurban yang disampaikan oleh Chief Program Officer Rumah Zakat Heny Widiastuti.
Mr Mohamud pun menjadi narasumber sesi ini didampingi oleh CEO Rumah Zakat. Dalam uraiannya Duta Besar Somalia ini menguraikan tentang kondisi keadaan warganya di Somalia maupun keadaan terakhir bencana yang sekarang melanda warganya. “Terima kasih pada Rumah Zakat atas pemberian bantuan 75.000 paket Superqurban ini untuk warga kami,” ungkap Mr Mohamud. Sesi ini ditutup dengan sesi tanya jawab yang diberikan untuk pers maupun media yang hadir. Kemudian kunjungan Dubes Somalia ini diakhiri dengan pelepasan 75.000 paket Superqurban dengan kontainer di Jl AH Nasution Ujungberung Bandung. ***
Newsroom/Indriyatna Sugiyarta
Bandung