PESAWARAN – Rumah Zakat menyalurkan bantuan kewirausahaan dalam bentuk modal usaha kepada 2 pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk pengembangan usaha, di Desa Sukajaya Lempasing, Teluk Pandan, Pesawaran, Lampung, Kamis (25/04).
Program bantuan kewirausahaan merupakan salah satu program ekonomi yang dihadirkan oleh Rumah Zakat untuk membantu masyarakat mengembangkan dan meningkatkan usahanya melalui kegiatan pendampingan dan penyaluran Bantuan Modal Usaha.
Penyaluran bantuan modal usaha ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada UMKM yang bisa memberikan dampak positif terhadap usahanya.
Harapannya dengan penyerahan bantuan modal usaha ini para penerima manfaat dapat mengembangkan usaha agar meningkatkan pendapatan dan membangun usaha yang berkelanjutan.
Tin Hartini (59) mengungkapkan “Terimakasih banyak untuk Rumah Zakat atas bantuan modalnya, Alhamdulillah saya sangat bersykur, mudah mudahan dengan bantuan modal ini usaha saya bisa berkambang, sukses untuk Rumah Zakat”. Ujarnya
Penyaluran bantuan kewirausahaan untuk pelaku UMKM ini sangat dibutuhkan untuk menjaga stabilitas dan konsistensi para pelaku usaha UMKM. Harapannya dengan adanya bantuan ekonomi yang diberikan kepada UMKM ini bisa maju dan berkembang.
Newsroom
Abdullah/Amri Rusdiana