Doa Malam Lailatul Qadar, Jemput Pahala di Malam Seribu Bulan

oleh | Mar 20, 2025 | Artikel, Inspirasi

Malam Lailatul Qadar adalah malam penuh keberkahan yang lebih baik dari seribu bulan. Pada malam ini, disebut juga sebagai malam seribu bulan, selain itu, doa memiliki keistimewaan karena dikabulkan oleh Allah SWT. Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah dan berdoa agar mendapatkan rahmat serta ampunan-Nya.

Keutamaan Lailatul Qadar

Lailatul Qadar merupakan peristiwa turunnya Al-Qur’an dan menjadi malam yang lebih baik dari seribu bulan. Allah SWT berfirman dalam Surah Al-Qadr ayat 3:
“Lailatul qadr khairun min alfi syahr” yang artinya, “Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.”

Malam ini menjadi kesempatan emas bagi setiap Muslim untuk mendekatkan diri kepada Allah dengan memperbanyak doa, dzikir, serta ibadah lainnya.

5 Macam Sedekah Tanpa Uang yang Bisa Dilakukan Siapa Saja

Doa yang Dianjurkan

Salah satu doa utama yang diajarkan oleh Rasulullah SAW pada Lailatul Qadar adalah:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ العَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Allâhumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘annî.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pengampun, mencintai ampunan, maka ampunilah aku.” (HR. Tirmidzi)

Doa ini mencerminkan permohonan ampunan dan kasih sayang dari Allah SWT, sehingga dianjurkan untuk dibaca sebanyak-banyaknya saat Lailatul Qadar.

Amalan yang Dianjurkan saat Lailatul Qadar

Shalat Malam

Pada momen lailatul qadar adalah kesempatan untuk memperbanyak shalat sunnah seperti tahajud dan witir.

Membaca Al-Qur’an

Selain shalat malam, amalan berikutnya yang juga dianjurkan adalah mengkhatamkan atau membaca Al-Qur’an dengan penuh kekhusyukan.

Bersedekah

Kemudian, membantu sesama dengan berbagi rezeki di malam penuh keberkahan juga dianjurkan.

Beristighfar dan Berdzikir

Memohon ampunan kepada Allah dengan memperbanyak dzikir dan istighfar.

Berdoa dengan Tulus

Manfaatkan lailatul qadar dengan memanjatkan doa terbaik untuk diri sendiri, keluarga, dan umat Islam.

Lebih Mengenal Nuzulul Quran dan Lailatul Qadar

Kapan Lailatul Qadar Tiba?

Lailatul Qadar terjadi pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan, terutama pada malam-malam ganjil seperti malam ke-21, 23, 25, 27, dan 29. Rasulullah SAW menganjurkan umat Islam untuk memperbanyak ibadah di malam-malam tersebut agar tidak melewatkan keutamaannya.

Malam Lailatul Qadar adalah malam yang penuh keberkahan dan keistimewaan. Dengan membaca doa malam Lailatul Qadar, memperbanyak ibadah, serta melakukan amal kebaikan, seorang Muslim bisa mendapatkan ampunan dan pahala yang berlipat ganda. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk meraih rahmat Allah SWT di malam yang lebih baik dari seribu bulan.

Kalkulator Zakat

Hitung zakat Anda secara akurat dengan kalkulator zakat kami

Donatur Care

Silakan cek riwayat donasi Anda disini

Link Terkait