DOA AGAR ANAK JADI PENGHAFAL AL-QUR’AN

oleh | Jun 12, 2024 | Inspirasi

Setiap orangtua muslim pasti memiliki kebahagiaan tersendiri
apabila anak-anak mereka bisa menjadi penghafal Al-Qur’an. Apalagi ada
keistimewaan yang sangat besar apabila anak mereka bisa menjadi hafiz atau
hafizah.

Di dalam hadis, dari Abu Hurairah r.a, ia berkata, “Baginda Rasulullah saw. bersabda, ‘Orang
yang hafal Al-Qur’an kelak akan datang dan Al-Qur’an akan berkata, ‘Wahai
Tuhan, pakaikanlah dia dengan pakaian yang baik lagi baru.’ Maka orang tersebut
diberi mahkota kehormatan. Al-Qur’an berkata lagi, ‘Wahai Tuhan tambahkanlah
pakaiannya.’ Kemudian orang itu diberi pakaian kehormatannya. Al-Qur’an berkata
lagi, ‘Wahai Tuhan, ridailah dia.’ Maka kepadanya dikatakan, ‘Baca dan naiklah.’
Dan untuk setiap ayat, ia diberi tambahan satu kebajikan.’” (H.R. At Tirmidzi).

Selain kelak Al-Qur’an akan memberikan mahkota kehormatan
dan pakaian yang sangat indah di akhirat nanti, Al-Qur’an pun kelak akan
memberikan syafaat atau pertolongan bagi mereka yang membacanya,
menghafalkannya, mentadaburinya, serta mengamalkannya.

Dari Abi Umamah r.a, ia berkata, “Aku mendengar Rasulullah saw. berkata, ‘Bacalah Al-Qur’an,
sesungguhnya ia akan menjadi pemberi syafaat pada hari kiamat bagi para
pembacanya (penghafal).’” (H.R. Muslim).

Tak hanya itu, banyak keistimewaan lainnya apabila seorang
muslim memuliakan Al-Qur’an di dunia. Oleh karena itu, tak heran jika banyak
orang begitu bersemangat untuk menghafalkan Al-Qur’an seumur hidupnya.

Baca Juga: Doa Agar Terhindar dari Kemiskinan

Doa Agar Anak Menjadi
Penghafal Al-Qur’an

Doa Pertama

Ada doa yang bisa dipanjatkan para orangtua muslim setiap
harinya agar anak-anak mereka bisa menjadi hafiz atau hafizah Al-Qur’an.
Berikut doanya:

“Allahummaj ‘al
Awladana Awladan Sholihiin Haafizhiina lil Qur’ani wa Sunnati Fuqoha Fiddiin
Mubarokan Hayatuhum Fiddun-ya wal Akhirah.”

Artinya:

“Ya Allah, jadikanlah
anak-anak kami anak yang saleh salehah, orang-orang yang hafal Al-Qur’an dan sunah,
orang-orang yang faham dalam agama diberkahi kehidupan mereka di dunia dan di
akhirat.”

Doa Kedua

Selain doa tersebut, ada doa lainnya yang biasa disebut
sebagai doa khatam Al-Qur’an. Berikut doanya:

“Allohummarhamna bil
Quran, Waj’alhulana imaamawwanurowwahudaw warahmah, Allahumma dzakkirna min
huma nasiina, wa’allimna, min humaa jaahilna, warzuqna tilaawattahu, aana al
layli athraf annahar, waj’alhulana hujjatan, yaa rabbal’alamin.”

 

 Artinya:

“Ya Allah, rahmatilah
kami dengan Al-Qur’an, jadikanlah Al-Qur’an bagi kami sebagai panutan, cahaya,
petunjuk, dan rahmat. Ya Allah ingatkanlah kami andaikan terlupa dari ayat-ayat
Al-Qur’an, ajarkan kami dari padanya yang kami belum tahu, karuniakanlah kami
untuk bisa membaca Al-Qur’an di tengah malam dan siang hari, jadikanlah Al-Qur’an
bagi kami sebagai pedoman wahai Tuhan semesta alam.”

Baca Juga: Doa Nabi saw. untuk Orang yang Sakit

Itulah beberapa doa yang bisa diamalkan para orangtua
selepas salat agar anak-anak mereka menjadi penghafal Al-Qur’an. Semoga doa-doa
tersebut bisa menginspirasi dan memotivasi.

Sahabat, Rumah Zakat adalah lembaga amil zakat nasional
(Laznas) milik masyarakat Indonesia yang amanah serta profesional. Sahabat bisa
menitipkan zakatnya melalui Rumah Zakat dengan mengikuti tautan berikut ini.  

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0