[:ID]BATANG, Kelompok Masyarakat Desa Tambahrejo bersama Fasilitator Desa Berdaya Tambahrejo Kabupaten Batang sukses melakukan panen bengkuang setelah 4,5 bulan penanaman, Senin (14/08).
“Panen bengkoang pada saat ini tergolong suskes, selain karena musim yang sangat mendukung, irigasi atau pengairan juga terjangkau, harga jual pun sedang dalam kondisi yang baik” ujar ketua karangtaruna Desa Tambahrejo, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang.
Panen raya bengkuang tersebut dilakukan di lahan milik Desa Tambahrejo dengan luas 4.000 M2. Program yang sepakat diberikan nama sebagai Kebun Rakyat ini merupakan salah satu program unggulan Pemberdayaan Masyarakat Fasilitator Desa Berdaya Tambahrejo, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang.
Dari luas lahan 4.000 M2 tersebut, mampu menghasilkan hasil bengkoang sebanyak 7 ton, dengan harga jual Rp 2.500,00/ Kg, dan biaya tanam sebesar Rp.10.000.000,00, sehingga dapat dikatakan panen ini berhasil. Sebagai wujud pemberdayaan, maka masyarakat dan Fasilitator Desa Berdaya sepakat bahwa hasil panen akan dimanfaatkan dalam bentuk pemberdayaan pertanian secara berkelanjutan, seperti pemberdayaan ekonomi, modal usaha bagi pelaku usaha kecil, dan tentunya pertanian yang memiliki masa tanam singkat namun memiliki nilai jual cukup.
“Biaya tanam sebesar Rp.10.000.000,00, merupakan bentuk kerjasama 50% persen antara karangtaruna dan Fasilitator Desa Berdaya Rumah Zakat. Dengan demikian, untuk selanjutnya hasil dari panen akan digunakan dan diawasi secara bersama dalam bentuk pemberdayaan masyarakat menuju desa berdaya” Ungkap fasilitator Desa Berdaya.
Newsroom / Lailatul Istikhomah
Batang[:]