DASAWISMA BINAAN RUMAH ZAKAT LAKUKAN PERSIAPAN LOMBA TINGKAT KOTA

oleh | Oct 4, 2022 | Berita

JAMBI
Menghadapi penilaian lomba dasawisma tingkat Kota Jambi, Rumah Zakat
berkolaborasi dengan ibu-ibu PKK RT 20 kelurahan Eka Jaya melakukan berbagai
persiapan untuk menghadapi lomba tersebut, Minggu (18/09/2022).

Persiapan yang dilakukan berupa membersihkan
dan menata kembali fasilitas umum yang ada di lingkungan sekitar baik kebun
toga ataupun kebun gizi.

Pada lomba kali ini, dasawisma mawar yang
merupakan binaan Rumah Zakat ini ditunjuk mewakili Kecamatan Paal Merah, karena
pada lomba tingkat kecamatan yang dilaksanakan pada bulan maret 2022 menjadi
juara pertama.

 “Alhamdulillah kepercayaan ini kami dapatkan
setelah pada bulan maret kemaren, kami menjadi juara pertama,” ungkap Asnawati,
ketua dasawisma.

“Kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya
kepada Rumah Zakat dan seluruh warga RT 20 khususnya para ibu-ibu atas dukungan
yang diberikan,” lanjutnya.

“Untuk memenangkan lomba, kita harus
mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Oleh karena itu, diperlukan pembinaan serta
kerjasama dan kolaaborasi yang baik antara semua elemen masyarakat,” jelas
Fatimah, ketua TP PKK kelurahan Eka Jaya.

Kegiatan ini merupakan merupakan agenda
untuk mempersiapkan diri menghadapi lomba dasa wisma PKK tingkat kabupaten.
Adapun kegiatan yang akan dilombakan adalah lomba tertib administrasi PKK dan
Dasawisma, Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR), lomba Kelompok Usaha Peningkatan
Pendapatan Keluarga (UP2K), lomba Pemanfatan Tanah Pekarangan (Hatinya PKK),
Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA Test), yang rencananya akan dilaksanakan pada
hari Rabu, 21 September 2022.

Newsroom

Suroto/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0