[:ID]SUKA MAJU (03/03) Raudhatul Jannah namanya. Saat ini masih bersekolah di SD Negeri 010162 Suka Maju di kelas 2. Anak yang periang, murah tersenyum dan ramah kepada teman temannya ini tinggal di Dusun VIII Jl. Terang Bulan Desa Suka Maju Kec. Tanjung Tiram, Batu Bara.
Raudha aktif mulai mengikuti Rumah Belajar semenjak dimulai pertama kali dibuat oleh Rumah Zakat di Desa Berdaya Suka Maju. Disaat pertama kali ia datang, ia memiliki kesulitan dalam membaca meskipun ia sudah duduk di kelas 2. Ada 3 huruf yang kerap menjadi musuhnya sehingga terkadang saat membaca ia mengalami kesulitan. Huruf X, Y dan Q merupakan huruf huruf yang terasa sulit baginya untuk diingat.
Dan juga untuk menggabungkan huruf NY- dan NG- juga kesulitan baginya. Akan tetapi dikarenakan kesungguhan sungguhannya sering mengikuti kegiatan Rumah Belajar, akhirnya ia sudah mulai bisa membaca meskipun tempo membacanya masih sangat lambat.
“Harapan saya adalah bisa membaca dengan lancar, karena membaca itu penting, dan semua pelajaran juga dituntut untuk bisa membaca” Kata Raudha saat Bang. Fauzi selaku Fasilitator Rumah Zakat bertanya kepadanya.
Memang membaca merupakan hal yang sangat penting bagi seorang siswa dalam mengikuti seluruh pelajaran. Maka dari itu Rumah Belajar Suka Maju menitik beratkan anak anak Rumah Belajar harus sudah tuntas membaca dan menguasai perkalian setelah mengikuti kegiatan Rumah Belajar.
“Alhamdulillah sampai saat ini Rumah Belajar sudah memilki 78 orang siswa. Begitu antusias masyarakat untuk menitipkan anaknya agar bisa membaca dan menguasai perkalian. Bahkan sampai sampai diluar dari desa juga ingin menitipkan anaknya juga,” ujar Bang Fauzi.
Newsroom
Adi Dharma/ Lailatul Istikhomah[:]