Cara Menumbuhkan Kebiasaan Infak dalam Kehidupan Sehari-Hari

oleh | Oct 23, 2024 | Inspirasi

Sahabat, infak adalah salah satu bentuk ibadah yang sangat dianjurkan dalam Islam. Allah Swt. telah memerintahkan kepada kita untuk senantiasa berbagi, baik dalam keadaan lapang maupun sempit sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

Namun, menumbuhkan kebiasaan infak dalam kehidupan sehari-hari memang harus dilatih. Khususnya melatih keikhlasan hati dalam berinfak. Karena berinfak bukan hanya soal berapa banyak harta yang kita berikan, tetapi lebih pada niat ikhlas dan keberlanjutan amalan tersebut.

Sahabat, berikut ini adalah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menumbuhkan kebiasaan infak dalam keseharian kita. Yuk praktikkan bersama!

1. Pahami Dulu Keutamaan Infak

Langkah pertama untuk menumbuhkan kebiasaan infak adalah dengan memahami terlebih dahulu keutamaan berinfak. Sahabat, Allah Swt. telah berjanji akan melipatgandakan pahala bagi orang-orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah.

Janji ini ada dalam surah Al-Baqarah ayat 261, “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada tiap-tiap tangkai ada seratus biji.” Dengan pemahaman ini, kita akan lebih termotivasi untuk berinfak secara rutin.

2. Mulailah Berinfak dari Jumlah Kecil

Tidak perlu menunggu kaya untuk berinfak. Islam mengajarkan bahwa setiap amalan yang ikhlas, sekecil apa pun, tetap bernilai di sisi Allah Swt. Jadi, untuk menumbuhkan kebiasaan infak dalam kehidupan sehari-hari, mulailah dulu berinfak dengan jumlah yang kecil terlebih dahulu secara rutin. Misalnya, sisihkan sebagian kecil dari pendapatan harian atau mingguan untuk diinfakkan. Dengan memulai dari hal yang sederhana/kecil, kita akan terbiasa berinfak dengan nominal yang lebih besar tanpa merasa terbebani.

3. Berinfaklah Sebelum Berbelanja

Sebelum membelanjakan uang untuk keperluan pribadi, cobalah menyisihkan dulu sebagian uang kita untuk infak. Hal ini bisa menjadi kebiasaan yang baik karena kita diajarkan untuk mendahulukan kepentingan akhirat daripada urusan dunia. Dengan cara ini, infak tidak terasa sebagai pengeluaran tambahan, melainkan sebagai bagian dari pengelolaan keuangan kita.

Baca Juga: Mengapa Infak Jadi Amalan yang Berharga?

4. Jadikan Infak Sebagai Bagian dari Rencana Keuangan

Menjadikan infak sebagai bagian dari anggaran rutin bulanan adalah cara efektif untuk memastikan kita selalu berinfak. Tentukan persentase tertentu dari penghasilan untuk diinfakkan setiap bulannya. Dengan begitu, kita bisa lebih konsisten dan terencana dalam berbagi dengan sesama.

5. Latihlah Diri untuk Ikhlas

Keikhlasan adalah kunci utama dalam berinfak. Terkadang, kita merasa sayang untuk mengeluarkan uang karena merasa telah berusaha keras untuk mendapatkannya. Namun, dengan melatih diri untuk ikhlas, kita akan merasakan kebahagiaan yang lebih besar dari sekadar memiliki harta dunia. Ingatlah bahwa harta yang kita infakkan akan menjadi bekal yang tak ternilai di akhirat kelak.

6. Ajaklah Keluarga untuk Berinfak Bersama

Menumbuhkan kebiasaan infak akan lebih mudah jika dilakukan bersama keluarga. Ajaklah pasangan dan anak-anak untuk turut serta dalam kegiatan infak. Misalnya, sisihkan kotak infak di rumah dan setiap anggota keluarga bisa menyisihkan sebagian dari uang sakunya. Dengan cara ini, kebiasaan berinfak akan tertanam sejak dini dalam diri anak-anak.

7. Manfaatkanlah Teknologi untuk Mempermudah Infak

Di era digital saat ini, berinfak menjadi lebih mudah dengan adanya berbagai platform online yang memfasilitasi infak dan sedekah. Kita bisa dengan cepat dan praktis memberikan infak melalui aplikasi atau situs donasi. Dengan memanfaatkan teknologi, infak bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja tanpa hambatan.

Baca Juga: Siapa Saja yang Lebih Prioritas Mendapatkan Infak dari Kita?

8. Bersyukurlah dan Ingatlah Kembali Nikmat Allah Swt.

Salah satu cara efektif untuk menumbuhkan kebiasaan infak adalah dengan selalu bersyukur atas nikmat yang Allah Swt. berikan. Ketika kita sadar bahwa segala yang kita miliki adalah titipan dari Allah Swt., maka kita akan lebih mudah untuk berbagi kepada orang lain. Mengingat bahwa rezeki yang kita peroleh sejatinya adalah ujian, maka infak menjadi sarana untuk membuktikan rasa syukur kita.

9. Bergaullah dengan Orang-orang yang Gemar Berinfak

Lingkungan sangat mempengaruhi kebiasaan seseorang. Oleh karena itu, bergaullah dengan orang-orang yang gemar berinfak. Dengan berada di tengah-tengah orang yang gemar berbagi, kita akan lebih termotivasi untuk ikut melakukannya. Selain itu, kita juga bisa belajar dari pengalaman mereka dalam menumbuhkan kebiasaan infak.

10. Berdoalah Memohon Kemudahan dalam Berinfak

Terakhir, selalu berdoa kepada Allah Swt. agar diberi keistikamahan dalam berinfak. Meminta agar Allah Swt. melapangkan hati kita untuk selalu berbagi dan menjauhkan diri dari sifat kikir. Doa adalah kekuatan yang akan memudahkan setiap langkah kita dalam menumbuhkan kebiasaan baik ini.

Sahabat, itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menumbuhkan kebiasaan berinfak dalam kehidupan sehari-sehari. Semoga tulisan ini bisa menginspirasi dan memotivasi untuk terus menebarkan #ManfaatHebat bagi sesama.

Sahabat pun bisa berinfak melalui platform online infak.id dari Rumah Zakat. Berinfak di infak.id bisa dimulai dari nominal 1.000 rupiah lho. Yuk dicoba!

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0