BEKASI. Dalam rangka menumbuhkan minat baca anak-anak di sekitar wilayah ICD Ciketing Mustika Jaya dan juga memotivasi mereka untuk giat belajar, serta memberantas buta huruf maka Radar Bekasi menggandeng Rumah Zakat cabang Bekasi untuk berpartisipasi dalam membangun Rumah Baca Mandiri.
Atas dasar itulah maka Minggu (17/10), dilaksanakan peluncuran Rumah Baca di wilayah ICD Mustika Jaya. Rumah Zakat cabang Bekasi menyalurkan 80 kaleng kornet Superqurban untuk anak yatim di wilayah tersebut dan memberikan konsep pemberdayaan Rumah Baca.
Acara itu diresmikan oleh Ibu Gubernur Jabar, Netty Heryawan dan juga ibu Wali Kota Bekasi Sumiyati Mochtar. “Saya salut pada anak-anak muda dari Radar Bekasi dan lembaga sosial Rumah Zakat yang telah peduli akan pendidikan generasi pendidikan anak di masa depan,” ujar Netty.***
Newsroom/Akhmad Nur Rahmadian
Bekasi