BERDAYAKAN PETERNAK, ROIS OJK MELALUI RUMAH ZAKAT SERAHKAN BANTUAN ENTOK

oleh | Oct 26, 2022 | Berita

SUKABUMI – Permintaan
entok di pasaran memang terbilang sangat stabil. Dengan permintaan entok yang
tinggi namun masih sedikitnya pelaku bisnis entok yang tengah ada saat ini, memberikan
keuntungan untuk peluang usaha budidaya entok.

Pada hari ini Kamis, 20 Oktober 2022 ROIS
OJK bersama Rumah Zakat menyerahkan bantuan bibit entok peningkatan ekonomi
kemasyarakatan melalui Program Pemberdayaan Ekonomi berupa bantuan bibit entok.

Bantuan ini ditujukan untuk kelompok ternak
yang ada di Desa Warnajati, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Dengan
harapan bisa menjadi modal untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat dan
berkembangnya kelompok ternak yang ada di Desa Warnajati.

Realisasi bantuan dan sekaligus penyerahan bantuan
kepada kelompok ternak De Entog desa warnajati yang diberikan oleh Rumah Zakat
kepada kelompok tersebut adalah berupa 100 ekor bibit entok dan pakan serta
Dedak.

“Program ini diharapkan bisa memberikan
manfaat pada ekonomi warga. Selain nantinya entok bisa beranak pinak, anggota
kelompok juga bisa mengembangkan pemberdayaan ternak entok untuk warga yang
ingin memelihara entok, semoga dengan bantuan tersebut dapat membantu anggota
kelompok tersebut untuk berkembang mengembangkan usahanya,” tutur Imas selaku
relawan desa berdaya Warnajati.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih atas
bantuan ini, entok ini akan dikembang biakkan lebih banyak lagi, sehingga akan
menjadi sumber pendapatan.” Ucap Daniar selaku ketua kelompok.

Newsroom

Taufan Firdaus/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0