KOTA BATAM – Rumah Zakat cabang Kepulauan Riau (Kepri) kembali tunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat dengan menyalurkan produk Superqurban kepada Posyandu Dahlia di Tanjung Piayu Kota Batam Kepulauan Riau pada Jumat, 6 September 2024.
Penyaluran Superqurban berupa daging sapi dalam kemasan kaleng ini bertujuan untuk membantu para ibu dan balita untuk memenuhi kebutuhan protein hewani yang bergizi. Rumah Zakat juga menargetkan Superqurban untuk para ibu yang sedang hamil agar mereka pun mendapatkan suplai makanan yang sehat.
Ibu Endang, salah satu kader Posyandu Dahlia berharap produk Superqurban yang disalurkan oleh Rumah zakat dapat memberikan tambahan gizi bagi para ibu dan anak-anak di Posyandu Dahlia.
Penyaluran produk Superqurban ini merupakan bagian dari program kemanusiaan dan sosial yang rutin dilakukan oleh Rumah Zakat. Dengan dukungan dari para donatur dan relawan, Rumah Zakat berusaha menjangkau lebih banyak lagi masyarakat yang membutuhkan di berbagai pelosok Indonesia.