BERBAGI KADO CINTA UNTUK ANAK YATIM

oleh | Mar 8, 2012 | News

BEKASI. Rumah Zakat cabang Bekasi menggelar penyaluran kado cinta untuk anak yatim  di Taman Pendidikan Al quran khusus dhuafa dan yatim di Kampung Rawa Bebek, Bekasi Barat, Selasa (7/3).

Penyaluran yang diberikan berupa perlengkapan kebutuhan sekolah seperti buku tulis 1 pack, pensil warna, tempat pensil dengan perlengkapan tulis di dalamnya, kaus kaki, dan souvenir cantik. Tidak kurang dari 7 anak yatim dengan jenjang SD hingga SMA menerima bingkisan kado cinta tersebut.

“Sudah lama saya ingin membeli perlengkapan sekolah untuk ujian, tapi harus menunggu biayanya agar cukup, Alhamdulillah Rumah Zakat justru memberikan. Terima kasih untuk Rumah Zakat,” tutur Aulia, salah satu penerima kado cinta untuk anak yatim.***

Newsroom/Annisa Rahmah
Bekasi

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0