BEGINILAH SEHARUSNYA MUSLIM BERPAKAIAN (BAGIAN 2)

oleh | Jun 15, 2023 | Inspirasi

Islam telah mengajarkan umatnya cara berpakaian sesuai
syariat. Aturan berpakaian ini bukan untuk mengekang, akan tetapi sebagai
bentuk perlindungan dan memuliakan kaum muslimin. Pakaian sendiri merupakan
nikmat yang telah Allah Swt. berikan kepada kita. Bayangkan jika kita hidup
tanpa berpakaian, betapa sengsara dan menderitanya hidup kita!

Rasulullah Saw. pun memerintahkan umat Islam untuk
berpakaian dengan baik. Tentunya pakaian yang baik ini bukan digunakan untuk
tujuan kesombongan. Melainkan berpakaian seharusnya semata-mata untuk ketaatan.
Oleh karena itu, kita perlu mengetahui bagaimana adab-adab berpakaian yang ada
dalam ajaran Islam.  

Dalam tulisan pertama, telah dibahas lima poin terkait
adab-adab berpakaian. Untuk membaca tulisan pertama bisa klik BAGIAN 1.
Sementara di tulisan kedua ini akan dibahas enam poin sisanya. Berikut penjelasannya!

6. Seorang lelaki
muslim boleh menggunakan cincin yang berbahan perak

Rasulullah Saw. menggunakan cincin berbahan perak dan
disimpan di jari kelingking sebelah kiri. Cincin itu diukir dengan tulisan ‘Muhammad
Rasulullah”. Cincin itu juga digunakan Nabi Saw. untuk stempel surat-surat,
buku-buku, atau menandatangani cek.

Baca Juga: Menjaga Pandangan Merupakan Ciri Muslim yang Baik

7. Muslimah tidak
dibenarkan menutup seluruh tubuhnya dengan kain tanpa menyisakan celah untuk
kedua tangannya

Hal tersebut dilarang oleh Rasulullah Saw. Bahkan, Nabi Saw.
pun melarang berjalan dengan satu sendal.

“Janganlah salah
seorang dari kalian berjalan dengan satu sandal, tapi hendaknya ia melepas
kedua-duanya, atau menggunakan kedua-duanya.” (H.R. Muslim)

8. Laki-laki tidak
boleh menggunakan pakaian wanita, begitu pun sebaliknya

“Allah melaknat
laki-laki yang mengenakan pakaian wnita, dan wanita yang mengenakan pakaian
laki-laki. Allah juga melaknat laki-laki yang menyerupai wanita, dan wanita
yang menyerupai laki-laki.” (H.R. Abu Dawud dan Imam Ahmad)

9. Mulai menggunakan alas
kaki dengan kaki kanan dan apabila melepasnya mulai dengan kaki kiri

“Jika salah seorang
dari kalian mengenakan sandal, hendaklah ia memulai dengan kaki kanan. Dan jika
ia melepasnya, hendaklah ia memulai dengan kaki kiri. Hal ini supaya kaki kanan
menjadi yang pertama kali dikenakan sandal dan yang terakhir kali dilepas.”
(H.R. Muslim)

Baca Juga: Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Hewan Qurban

10. Apabila
berpakaian mulailah dengan tangan kanan

Aisyah ra. menuturkan,
“Bahwasanya Rasulullah Saw. suka memulai dengan yang kanan dalam segala hal,
dalam mengenakan sandal, bersisir, dan bersuci.” (H.R. Muslim)

11. Apabila
menggunakan pakain baru hendaklah berdoa

Allahumma lakal hamdu
anta kasautiniihi asaluka khairahu wa khaira maa shuni’a lahu, wa a’udzubika
min syarrihi wa syarri ma shuni’a lahu.

Artinya: “Ya Allah, untuk-Mu segala pujian yang Engkau
berikan kepadaku pakaian ini. Aku memohon kepada-Mu kebaikan pakaian ini dan
kebaikan apapun yang dibuat untuknya, serta aku berlindung kepada-Mu dari
kejelekan pakaian ini dan kejelekan apapun yang dibuat untuknya.”

 

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0