BANTU KEMBANGKAN USAHA MENJAHIT BU NANA, RUMAH ZAKAT SALURKAN BANTUAN BERUPA MESIN OBRAS

oleh | Nov 7, 2023 | Berita

PADANG – Diana atau yang bisa dipanggil Nana telah
menggeluti usaha menjahit pakaian wanita sejak tahun 2008. Memang telah cukup
lama ia menjalankan profesi ini, namun perkembangannya cukup lambat karena
memang persaingan yang cukup banyak.

Banyak penjahit-penjahit senior di desanya, namun Nana tetap
menekuni usahanya demi untuk memenuhi kebutuhan keluarganya, karena suami Nana selama
ini bekerja serabutan.

Seiring perkembangan zaman, Nana juga menjajal ke media sosial
yang mana, hasil jahitannya selalu ia promosikan lewat media sosial miliknya.

Peningkatan dalam usahanya cukup bagus, ditambah banyak
hasil karyanya dipesan untuk acara pernikahan, prewedding sampai baju-baju
seragam sekolahan.

Mengingat permintaan untuk memproduksi pakaian ini, Nana
sangat menginginkan mesin obras untuk membantu kelancaran usahanya.

Sehingga ia tidak lagi kerepotan harus memakai jasa lain
untuk kebutuhan menjahitnya, sehingga ia bisa menghemat biaya dan waktu dalam
memproduksi pakaian yang ia buat.

Sebagai upaya untuk mewujudkan impian Nana, Rumah Zakat menyalurkan
bantuan berupa 1 unit mesin obras.

“Saya sangat berterima kasih kepada Rumah Zakat dan juga
kepada donatur Rumah Zakat telah membantu saya dalam pengadaan mesin ini,
semoga Rumah Zakat semakin sukses dan semakin berjaya ke depannya.” Ungkap
Nana.

Bantuan ini diharapkan bisa membantu kelancaran usaha Nana
dan mampu meningkatkan pertumbuhan perekonomian keluarganya.

Newsroom

Dewi Kumalasari/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0