SEMARANG – Rumah Zakat menyalurkan bantuan kewirausahaan untuk Siti Fatonah, Rabu (27/03). Siti Fatonah seorang penjual ikan yang berlapak di daerah Sampangan Kota Semarang. Setiap hari ia berjualan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari setelah ditinggal cerai hidup suami tiga tahun yang lalu.
Siti hidup bersama tiga anaknya, anak yang paling besar dibangku SMP, sementara dua lainnya masih Balita. Setelah cerai pun mantan suami tidak pernah memberikan uang nafkah untuk anak-anaknya.
Setiap hari Siti berangkat dari rumah menuju pasar ikan pusat yang berada di Semarang Timur Pukul 05.00 WIB dan membuka lapak nya sekitar pukul 08.00. Keuntungan tiap hari pun flaktuatif tidak menentu.
“ Ya, keuntungannya bisa saja Rp. 0, atau minus mbak dan ini ikan-ikan pun nda bisa tahan lama, maksimal dua hari tanpa freezer, sementara saya belum punya freezer.” Ungkap Siti.
Azki selaku Relawan Rumah Zakat menyampaikan bahwa Siti berhak mendapatkan bantuan kewirausahaan karena kondisi ekonominya masuk dibawah garis kemiskinan.
“Terimakasih Rumah Zakat atas bantuannya, modal usaha ini akan saya gunakan dengan sebaik-baiknya sesuai amanat.” Ungkap Siti.
Newsroom
Abdullah/Amri Rusdiana