BANK SYARIAH INDONESIA BERSAMA RUMAH ZAKAT SALURKAN RATUSAN PAKET BANTUAN UNTUK WARGA ISOMAN

oleh | Mar 25, 2022 | Berita

Bank Syariah Indonesia bersama Rumah Zakat Tangerang menyalurkan bantuan untuk warga yang sedang menjalani isoma, Kamis (05/8).

TANGERANG – Bank Syariah Indonesia bersama Rumah Zakat Tangerang menyalurkan bantuan untuk warga yang sedang menjalani isoman berupa 110 Paket Beras 5 kg, Sarden 5 kaleng, Susu UHT 2 Liter, Gula 1kg, Teh Sosro 2 box, Kornet Superqurban 2 Kaleng dan multivitamin.

Ditemani langsung oleh Satgas Covid 19, tim langsung terjun ke beberapa rumah warga yang terdampak Covid-19 yang sedang isoman, meskipun hujan terus menerus turun tak menyurutkan langkah relawan untuk terus berjuang bersama warga yang terdampak.

Paket Bantuan diterima langsung oleh Lurah dan Satgas Covid Kelurahan, pada Kamis (05/8). Setelah serah terima, relawan langsung menyalurkan sembako ke beberapa rumah warga. Dan untuk obat-obatan diserahkan ke pihak Puskesmas Tigaraksa yang diterima Oleh dr.Sri Wahyuni selaku Kepala Puskesmas Tigaraksa

Adapun salah seorang Penerima Manfaat bantuan ini adalah Jannah.

“Alhamdulillah saya dan keluarga semakin semangat untuk sembuh dan terima kasih atas kepedulian Bank Syariah Indonesia dan Rumah Zakat atas Bantuan Paket Isoman nya,”ucapnya.

“Terimakasih kepada Bank Syariah Indonesia dan Rumah Zakat yang hari ini menyalurkan paket Sembako untuk warga kami yang sedang melakukan isolasi mandiri semoga bantuan ini bisa meringankan sekaligus mensupport warga semangat untuk sembuh  kami,” kata Leo selaku Satgas Covid Kelurahan mewakili Kelurahan Tigaraksa.

Newsroom

Izzatul Yazid/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0