Bank Sampah Pelangi Binaan Rumah Zakat Raih Penghargaan dari Provinsi Banten

oleh | Oct 9, 2024 | Berita, Pemberdayaan

KOTA SERANG – Bank Sampah Pelangi binaan Rumah Zakat raih penghargaan dan uang pembinaan dari Provinsi Banten pada Sabtu, 5 Oktober 2024. Penghargaan diberikan di Aula Gedung Negara Provinsi Banten Jl. Brigjen K.H. Syam’un No. 5 Kota Serang dalam acara Bincang Asik (BISIK) dengan tema “Pengelolaan Sampah Rumah Tangga Untuk Meningkatkan Ekonomi Keluarga” yang dilaksanakan oleh Tim Penggerak PKK Provinsi Banten.

Agus Wardani selaku fasilitator Rumah Zakat merasa bersyukur atas prestasi yang diraih oleh Bank Sampah Pelangi. Ia berharap prestasi ini bisa menjadi motivasi kepada Bank Sampah Pelangi agar kegiatannya lebih memberikan pengaruh positif bagi lingkungan sekitar.

Relawan Inspirasi Rumah Zakat juga bermitra dengan PKSM DLKH Prov. Banten, Ratu Nia Kurniawati, sebagai pembimbing untuk mengawasi setiap kegiatan Bank Sampah Pelangi. Ia menilai Bank Sampah Pelangi selalu aktif dan semangat dalam menimbang dan memilah sampah.

Tak hanya itu, Bank Sampah Pelangi pun melakukan edukasi kebun pekarangan kepada masyarakat. Itulah yang menjadi penilaian Bank Sampah Pelangi binaan Rumah Zakat layak meraih penghargaan dari Provinsi Banten.

“Maju terus dan lebih baik,” ucap Ratu Nia Kurniawati memotivasi.

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
1
+1
0