BANDAR LAMPUNG. Bank Indonesia (BI) Lampung, melalui program CSR (Corporate Social Responsibilty), berkerja sama dengan Rumah Zakat (RZ) Lampung, hari ini, Rabu, 10 Juni 2015, menggelar khitanan massal. Acara yang berlangsung di Gedung BI Lantai 4, Jalan Hasanudin Nomor 38, Bandar Lampung.
Melalui khitanan massal ini, program CSR dari BI Lampung, menyasar dengan baik untuk 50 orang anak keluarga pra sejahtera, yang dipilih melalui survei.
“Ini merupakan salah bentuk kepedulian BI kepada masyarakat, khususnya di Provinsi Lampung,” ujar Humas Bank Indonesia Rifki Topani, kepada Saibumi.com, di Gedung BI, Bandar Lampung.
Ia juga mengatakan, BI Lampung juga turut memberikan souvenir kepada anak-anak yang sudah di khitan hari ini. “Ada alat sekolah, pakaian, dan lain sebagainya,” tukas Rifki.
Sementara itu, Manager Rumah Zakat Lampung Yan Yan Budiman, mengatakan, telah menyiapkan 24 orang petugas medis untuk program kepedulian CSR BI tersebut. “Ke-24 petugas ini kita ambil dari Klinik Kosasih, yang ahli dalam bidangnya,” katanya.
Kerja sama BI dan RZ ini pun sudah yang ke-4 kalinya, lanjut Yan Yan, Ia mengharapkan program ini bisa terus berkelanjutan untuk membantu masyarakat pra sejahtera yang tidak mampu mengkhitankan anak anaknya. “Khitan, selain syariah agama, juga baik untuk kesehatan,” pungkasnya.***
Sumber : http://www.saibumi.com/artikel-65695-bi-gelar-csr-dengan-khitanan-massal.html
BANDAR LAMPUNG. Bank Indonesia collaborated with RZ to provide free circumcision service for underprivileged children in Banda Lampung, Wednesday (10/6).
To realize this program, Bank Indonesia donates some of its Corporate Social Responsibility Fund to RZ for operation cost of mass circumcision.
“It is form of our care toward the needy, especially in Lampung,” Rifki Topani, Public Relation of Bank Indonesia, said. In this action, medical team of mass circumcision program successfully served 50 boys from underprivileged families in Bandar Lampung.
In addition to free circumcision service, Bank Indonesia also distributed souvenir for the beneficiaries. “We give them school kits, garments, and parcel,” Topani added.
Yan Yan Budiman, Branch Manager of RZ Lampung, said that this is the fourth cooperation of BI and RZ in the implementation of empowering program initiated by RZ. ***
Source: http://www.saibumi.com/artikel-65695-bi-gelar-csr-dengan-khitanan-massal.html