BAHAGIAKAN LANSIA, RUMAH ZAKAT BERBAGI SEMBAKO DI DESA WONOREJO

oleh | Sep 27, 2023 | Berita

MALANG – Rumah Zakat terus menghadirkan kebahagiaan
kepada para penerima manfaat, salah satunya dengan berbagi sembako lansia.
Kegiatan tersebut dilasanakan pada Sabtu (23/9) di Desa Wonorejo, Kabupaten
Malang.

Kegiatan tersebut di awali oleh sambutan dari perwakilan
pihak desa yakni Iin Farikhin selaku perangkat Desa Wonorejo Kecamatan
Singosari Kabupaten Malang. Sesi selanjutnya sambutan oleh perwakilan Rumah
Zakat yang diwakili oleh Bagus Respati selaku relawan Rumah Zakat cabang
Malang.

Dalam sesi ini dirinya berpesan agar para penerima manfaat
bisa menggunakan sebaik-baiknya bantuan dari para donatur dan tidak lupa
mendoakan para donatur supaya dilancarkan rezekinya dan dimudahkan segala
urusannya.

Setelah sesi sambutan acara berikutnya dilanjutkan dengan
foto bersama dan simbolis penyerahan bantuan sembako kepada semua warga yang
hadir kegiatan tersebut.

Setelah sesi foto bersama acara dilanjutkan dengan
penyerahan paket sembako kepada masing-masing penerima manfaat. Secara tertib
para penerima bantuan sembako bergiliran menerima paket yang berisi diantaranya
beras telur minyak goreng dan berbagai kebutuhan dapur lainnya.

Selain di kantor desa pembagian sembako juga dilaksanakan dari
rumah ke rumah warga terutama para lansia yang belum bisa hadir dalam sesi
ceremoni dikarenakan keterbatasan fisik yang sangat renta.

Para lansia yang didatangi kebanyakan memang berusia sangat
sepuh dan memiliki kendala kesehatan atau jarak salah satunya adalah Mbah
Kastri yang rumahnya berada di Dukuh Pusung dan cukup jauh dari kantor desa
bahkan harus melewati jalan yang terjal dan berbukit.

“Maturnuwun donatur yang sudah berbagi kepedulian kepada
kami, semoga donatur jaya selalu.” Ungkap Paitri, salah seorang penerima
manfaat.

Newsroom

Rudeq Mochammad/Amri Rusdiana

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0