BAGI SEMBAKO & THR UNTUK ABANG BECAK

oleh | Aug 1, 2013 | News

rumah-zakat_fullMEDAN. Harian Sumut Pos bersama Rumah Zakat cabang Medan kembali menebarkan senyum untuk warga miskin. Kini giliran abang becak dayung di kawasan Medan Sunggal dan Medan Baru menerima paket Ramadan berupa sembako dan tunjangan hari raya (THR), Jumat (26/7).

Penyerahan secara simbolis paket Ramadan dilakukan  di Kantor cabang RZ Medan Jalan Setiabudi No. 32 D, Tanjung Rejo yang diserahkan langsung oleh Kepala Cabang RZ Medan, Rusdi Saleh Koto. Dia menyebutkan, paket sembako dan THR untuk abang becak adalah amanah dari para donatur RZ. Semoga paket sembako mampu membantu keluarga abang becak dalam menjalankan ibadah puasa Ramadan lebih khusyuk.

Seorang penerima paket Ramadan, Zakaria (65) menyampaikan rasa haru dan terima kasih sebesar-besarnya, karena sampai hari ini masih ada yang peduli terhadap abang becak dayung. Padahal, persaingan dengan becak motor (bettor) yang semakin menjamur. “Terkadang inilah yang membuat kehidupan kami tak berimbang,” sebutnya.

Setelah memberikan paket sembako, RZ Medan juga memberikan THR kepada para abang becak. RZ Medan mengajak masyarakat dan mitra untuk bersinergi dalam berbagai program unggulan  Ramadan RZ. “Semakin banyak yang peduli, maka semakain banyak masyarakat miskin yang terbantu dan tersenyum,” tambah Rusdi.

RZ Medan menyediakan layanan konsultasi zakat dan jemput zakat gratis dengan menghubungi nomor telepon 061-778 123 44 atau bisa datang langsung ke kantor Layanan di Jalan Setia Budi nomor 32 D, Kelurahan Tanjung Rejo dekat Titi Bobrok.***

Newsroom/hariansumutpos.com
Medan

Sumber http://www.hariansumutpos.com/2013/07/63419/sumut-pos-dan-rumah-zakat-bagi-sembako-dan-thr-untuk-abang-becak#ixzz2ag5RmcfG

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0